The Divorce Insurance akan tayang di Prime Video mulai 31 Maret 2025. Keunikan drama ini tak hanya terletak pada premisnya tentang asuransi perceraian, tetapi juga para pemeran utamanya bermarga Lee.
Diperankan oleh empat bintang utama, The Divorce Insurance menawarkan karakter-karakter dengan latar belakang menarik serta dinamika hubungan yang penuh kejutan. Siapa sajakah mereka? Simak ulasannya berikut ini yang dirangkum dari Soompi:
BACA JUGA: Sinopsis Drakor Resident Playbook, Kisah Para Residen Yulje Jongno
Lee Dong Wook sebagai Noh Ki Jun
Lee Dong Wook berperan sebagai Noh Ki Jun, seorang aktuaris jenius di Plus Insurance. Setelah mengalami tiga kali perceraian, ia pun menemukan ide untuk menciptakan asuransi perceraian, sebuah produk inovatif yang bertujuan membantu pasangan yang berpisah secara finansial.
Ki Jun sempat mengalami beberapa kegagalan dalam meluncurkan produk sebelumnya. Kini, ia berusaha menjadikan asuransi perceraian sebagai terobosan melalui berbagai macam promosi, termasuk memperkenalkannya di pameran pernikahan yang justru terasa ironis.
Lee Joo Bin sebagai Kang Han Deul
Kang Han Deul, yang diperankan oleh Lee Joo Bin, adalah seorang underwriter asuransi yang baru saja bercerai. Keputusan besar dalam hidupnya membawanya bergabung dengan tim Noh Ki Jun untuk mengembangkan asuransi perceraian.
Sebagai wanita yang ingin memulai babak baru, Han Deul berusaha mengubah dirinya menjadi pribadi yang berbeda. Karakternya akan membawa perspektif baru dalam tim, terutama karena ia memahami langsung dampak perceraian.
BACA JUGA: 7 Drama Korea yang Tayang April 2025, Ada Resident Playbook
Lee Kwang Soo sebagai Ahn Jeon Man
Lee Kwang Soo memerankan Ahn Jeon Man, seorang spesialis survei risiko serta pencegahan kecelakaan. Ia dikenal sebagai orang yang sangat berhati-hati, sehingga keputusannya untuk bergabung dalam proyek asuransi perceraian terasa bertentangan dengan prinsipnya.
Dalam beberapa cuplikan yang telah dirilis, Jeon Man tampak canggung saat mempromosikan asuransi perceraian di pameran pernikahan. Meski awalnya yakin dengan proyek ini, ia segera menyadari bahwa meluncurkan produk tersebut bukanlah hal yang mudah.
Lee Da Hee sebagai Jeon Na Rae
Lee Da Hee berperan sebagai Jeon Na Rae, rekan kerja sekaligus mantan istri pertama Noh Ki Jun. Sebagai seorang matematikawan keuangan, ia memandang dunia dari sudut pandang investasi, termasuk dalam hal pernikahan dan perceraian.
Karakter Na Rae dikenal tegas dan percaya diri dalam setiap keputusan yang ia buat. Namun, ketika bergabung dalam tim asuransi perceraian sebagai penasihat khusus, ia mulai mengalami perubahan dalam cara berpikir dan menjalani hidupnya.
Editor: Tri Kurnia Yunianto