5 Rekomendasi Tontonan Prime Video Bulan September 2023

marketeers article
tontonan Prime Video bulan September 2023 | sumber: 123rf

Bagi yang haus akan hiburan, ada beragam tayangan yang bisa dinikmati pada bulan September. Layanan streaming Prime Video menyajikan tayangan menarik mulai dari film hingga serial yang sayang untuk dilewatkan.

Untuk kategori film, tersedia berbagai tontonan mulai dari bermain dengan sihir di The Wheel of Time Season 2 hingga menyaksikan kehebohan acara  pernikahan Jennifer Lopez dan Josh Duhamel di Shotgun Wedding.

Tak kalah seru dengan kategori serial yang penuh aksi, yaitu The Continental: From the World of John Wick dan spin-off dari serial The Boys berjudul Gen V.

Untuk selengkapnya, simak rekomendasi tontonan Prime September 2023 berikut ini:

1. The Wheel of Time Season 2

Rekomendasi film ini telah tayang hari ini yang dibuat berdasarkan serial fantasi terlaris karya Robert Jordan, The Wheel of Time mengikuti Rand al’Thor (Josha Stradowski, Gran Turismo) yang menyadari ternyata dirinya adalah The Dragon Reborn, sosok berbahaya dari masa lampau yang ditakdirkan untuk menyelamatkan dunia atau malah mungkin menghancurkannya.

Dengan adanya ancaman dari The Dark One, sekelompok penyihir yang kuat berjuang untuk melindungi Rand dan memperhitungkan kekuatannya yang terus berkembang.

Roda waktu berubah dan pertempuran Terakhir pun segera mendekat. Meskipun Rand mengira telah menghancurkan The Dark One, kejahatan belum sepenuhnya hilang dari dunia. Untuk kelanjutan ceritanya, tonton langsung di Prime Video.

BACA JUGA: 5 Rekomendasi Film dan Serial Terbaru Prime Video di Juli 2023

2. Shotgun Wedding

Darcy yang diperankan oleh Jennifer Lopez dan Tom yang dimainkan oleh Josh Duhamel adalah pasangan kaya yang hendak menikah. Namun, saat kedua keluarga ditemukan untuk ide pernikahan, ternyata sulit disatukan karena sama-sama keras kepala.

Pesta pernikahan mereka dibajak dan mengharuskan keduanya bekerja sama untuk menyelamatkan orang-orang yang mereka cintai. Apakah Darcy dan Tom bisa menyelamatkan pesta pernikahan dan keluarga mereka?

3. The Continental: From the World of John Wick

Serial ini akan tayang pada 22 September mendatang. Serial ini dibintangi oleh Mel Gibson, Mishel Prada, Jeremy Bobb, Ben Robson, Nhung Kate, Jessica Allain, dan Hubert Point-Du Jour.

Serial ini terbagi menjadi tiga bagian yang mengeksplorasi asal-usul hotel untuk para pembunuh yang ikonik dan menjadi pusat semesta John Wick, The Continental. Cerita akan dilihat dari sudut pandang Winston Scott muda ketika terseret ke dalam dunia kejam New York City tahun 1970-an untuk menghadapi masa lalu kelam. 

Winston mengambil jalur mematikan melalui dunia gelap hotel yang misterius untuk merebut hotel sekaligus takhtanya nanti. Colin Woodell menggantikan Ian McShane untuk memerankan Winston muda, sementara sang pendatang baru Ayomide Adegun akan berperan sebagai Charon yang sebelumnya dimainkan oleh mendiang Lance Reddick. 

BACA JUGA: 5 Rekomendasi Film dan Series di Prime Video, Tayang Juni 2023

4. Gen V (From the World of The Boys)

Kembali ke kategori serial. Tontonan yang satu ini berlatar dunia The Boys yang penuh kekejaman. Gen V memperluas ceritanya ke Godolkin University, sebuah perguruan tinggi khusus superhero yang bergengsi. 

Di sana, para siswa berlatih untuk menjadi generasi pahlawan baru. Namun, hal buruk terjadi ketika superhero menjadi jahat, meskipun tidak semua superhero berniat jahat. 

Selain mencari jati diri dan berpesta layaknya mahasiswa pada umumnya, mereka juga harus berhadapan dengan situasi yang kacau, sesuatu yang lebih besar dan jahat sedang terjadi di sekolah tersebut. 

5. Tumbal Kanjeng Iblis

Film horor seringkali jadi tontonan laris para penonton Indonesia. Pada 7 September 2023 mendatang, Prime Video kembali menghadirkan film horor Tumbal Kanjeng Iblis. 

Kisah horor ini dimulai dari serangkaian bisikan misterius yang membuat seorang perempuan bernama Tia (Sheryl Sheinafia) memulai perjalanan untuk mencari kakaknya (Teuku Rifnu Wikana) yang hilang. 

Pencarian membawanya ke sebuah kos-kosan yang dimiliki oleh sepasang suami istri, Rosa (Putri Ayudya) dan Jefri (Miller Khan). Tia curiga bahwa Rosa menyembunyikan sesuatu dan diperingatkan oleh seorang pemuda misterius bernama Nathan (Omar Daniel) untuk segera meninggalkan kos-kosan tersebut. 

Seiring penyelidikannya, berbagai peristiwa ganjil mulai terjadi. Tia pun segera menyadari bahwa sebuah sekte yang dipimpin oleh iblis kuat bernama Kanjeng Iblis menjadi dalang di balik teror-teror yang mencekam.

Demikian lima rekomendasi tontonan Prime Video September 2023. Catat rekomendasi ini ke bucket list tontonan di weekend nanti!

BACA JUGA:5 Rekomendasi Tayangan Prime Video Agustus 2023 yang Wajib Ditonton

Editor: Ranto Rajagukguk

Related