5 Rekomendasi Wisata Flores, Surga Tersembunyi di Timur Indonesia

marketeers article
Ilustrasi wisata di Flores. (Sumber: Tiket.com)

Pulau Flores menawarkan keindahan alam bak surga tersembunyi di timur Indonesia dan menjadikannya sebagai destinasi wisata menarik. Bukan hanya pemandangan alam yang indah, Flores juga sarat akan sejarah Indonesia.

Daya tarik utama dari Flores sebagai destinasi wisata adalah kehidupan bawah lautnya. Bulan September hingga pertengahan November disebut sebagai waktu terbaik untuk berwisata bahari di Flores seperti diving dan snorkeling.

Selain itu, ada pula sederet destinasi wisata lainnya yang tak kalah menarik di Pulau Flores. Berikut ini rekomendasi selengkapnya: 

1. Ujung Timur Flores, Larantuka

Salah satu destinasi menarik di Flores berada di Larantuka. Tempat ini disebut sebagai Vatikan-nya Indonesia sehingga sangat cocok bagi Anda yang ingin melakukan wisata religius.

Pasalnya, dahulu Larantuka adalah satu-satunya kerajaan Katolik di Indonesia dan dikenal dengan kota 1.000 kapel, mulai dari Kapela Tuan Ma, Kapela Tuan Ana, Katedral Bukit Fatima, dan Katedral Reinha Rosari.

2. Desa Sikka di Maumere

Selain juga menjadi bagian dari mata pencaharian oleh para perempuan di Maumere, tenun juga menjadi bagian dari pakaian yang dikenakan sehari-hari oleh masyarakat Maumere.

Desa Sikka, sebagai salah satu sentra penghasil tenun di Maumere. Tenun ini populer karena seluruh pengrajinnya menggunakan bahan pewarna alami untuk memproduksi kain-kain tenun.

3. Puncak Kelimutu

Berkunjung ke Flores, tak lengkap jika tidak menjelajahi Gunung Kelimutu, gunung berapi di Desa Pemo, Kabupaten Ende. Puncak Kelimutu memiliki pemandangan yang mengesankan. Gunung ini memiliki tiga buah danau yang dikenal dengan nama Danau Tiga Warna karena memiliki warna yang berbeda-beda, yaitu merah, biru, dan putih. 

Namun warna-warna ini akan terus berubah seiring waktu.

4. Nagakeo

Bagi wisatawan yang ingin merasakan ketenangan alam, menjelajahi kekayaan budaya, dan berinteraksi dengan warga lokal, Nagekeo adalah tempat yang sempurna. Salah satu destinasi menarik di Nagakeo adalah Kampung Kawa yang berada di bagian barat Desa Labolewa dengan jarak tempuh kurang lebih 10 kilometer dari Desa Labolewa dan 15 kilometer dari Kota Mbay, ibu kota Kabupaten Nagekeo.

Permukiman Kampung Kawa dihuni oleh masyarakat adat yang masih kental dengan tradisinya, sehingga sangat cocok bagi yang ingin mempelajari budaya khas NTT.

5. Bukit Wololobo 

Selain Puncak Kelimutu yang menjadi tempat terbaik untuk melihat sunrise, Flores juga memiliki obkek wisata alam untuk menikmati sunset bernama Bukit Wolobobo. Berlokasi di Desa Turekisa, Kabupaten Ngada, Bukit Wololobo menawarkan pemandangan matahari terbenam yang sangat memukau dari atas menara pandang yang telah disediakan pengelola.

Di sini, pengunjung bisa merasakan sensasi seperti berada di atas awan dengan gumpalan awan atau kabut tersebut menutupi seluruh pemandangan hijau menjadi putih seputih awan. 

Demikian beberapa rekomendasi destinasi wisata di Flores dengan pemandangan alam yang indah.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related