5 Smartphone Premium Selain iPhone yang Bisa Dijajal

marketeers article
5 Smartphone Premium Selain iPhone Yang Bisa Dijajal (FOTO: 123RF)

Dalam era digital saat ini, smartphone telah menjadi salah satu alat yang paling penting dalam kehidupan sehari-hari. Ada banyak merek smartphone premium yang tersedia di pasaran selain iPhone. 

Redaksi Marketeers akan membahas lima merek smartphone premium terbaik yang dapat menjadi alternatif bagi pengguna yang tidak ingin menggunakan iPhone.

1. Samsung Galaxy Z Flip 4

Ponsel lipat dari Samsung ini membawa beberapa pembaruan dibanding pendahulunya. Samsung Galaxy Z 4 dibekali kapasitas baterai yang lebih besar, yakni 3.700 mAH dengan kemampuan fast charging 25W.

Selain itu, dari sisi dapur pacu, ponsel lipat ini ditenagai Snapdragon 8+ Gen 1, dengan memori internal sebesar 512 GB. Selain itu, layarnya Gorilla Glass Victus+ dan mampu dibuka tutup hingga 200 kali lebih.

BACA JUGA:5 Parfum Lokal Perempuan yang Tahan Lama, Cocok untuk Lebaran 2023

2. ASUS ROG Phone 6 Pro

Ponsel gaming besutan ASUS ini tidak diragukan memiliki spesifikasi yang tak kalah dengan smartphone dengan rentang harga yang sama. Ponsel berkonsep gaming ini memiliki chipset Snapdragon 8+ Gen 1.

Ponsel ini juga datang dengan varian RAM hingga 18GB dan memori penyimpanan 512 GB. ASUS ROG Phone 6 Pro dibekali juga layar dengan refresh rate 165 Hz dan pelindung Gorilla Glass Victus.

3. Xiaomi 12 Pro

Xiaomi 12 Pro mengusung ponsel dengan kamera yang mumpuni. Ponsel ini dibekali kamera dengan lensa Sony IMX707 dan kamera utama 50MP.

Ponsel ini juga dilengkapi teknologi fast charging sebesar 120W. Klaimnya, baterainya yang berkapasitas 4.600 mAh dapat diisi penuh dalam waktu 18 menit.

BACA JUGA: 5 Inspirasi Menu Sahur yang Simple dan Mengenyangkan

4. Vivo X80 Pro

Vivo X80 Pro dibekali empat lensa dengan lensa utama sebesar 50 MP, dengan sensor Samsung GNV. Smartphone ini menjadi ponsel premium dengan diferensiasi di sisi kamera.

Meski demikian, Vivo X80 Pro masih memperhatikan sisi dapur pacunya. Ponsel ini dibekali dengan chipset Snapdragon 8 Gen 1, dengan penambahan Vivo V1+ untuk pengolahan gambar.

5. Oppo Find X5 Pro

Oppo menjadi merek ponsel yang terkenal dengan diferensiasi kameranya. Begitupun juga dengan ponsel premium miliknya ini.

Oppo Find X5 Pro membawa kamera utama 50 MP dengan lensa Sony IMX766. Fitur kamera dalam ponsel ini dibantu oleh chipset MariSillicon X yang membantu meningkatkan kualitas gambar dalam video ataupun foto. Selain itu, ponsel ini dibekali chipset Snapdragon 8 Gen 1.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related