Antisipasi Mudik, Garuda Indonesia Siapkan 30 Ribu Kursi Tambahan

marketeers article

Jelang puncak libur Lebaran, Garuda Indonesia menyatakan kesiapannya menghadapi lonjakan penumpang yang akan terjadi. Setidaknya, lebih dari 30 ribu kursi tambahan disiapkan oleh Garuda Indonesia untuk mengantisipasi peningkatan penumpang.

Menurut VP Corporate Communications Garuda Indonesia Benny S.ButarButar, kapasitas tersebut dilaksanakan dengan mengoperasikan pesawat berbadan besar serta melalui pengoperasian extra flight. Adapun komposisi penggunaan pesawat berbadan besar dan extra flight tersebut terdiri dari 28.962 kursi untuk rute domestik dan 1.662 kursi untuk rute internasional.

“Melalui penambahan kapasitas penerbangan tersebut, Garuda Indonesia pada periode peak season 2016 ini secara total akan mengoperasikan sebanyak 216 frekuensi penerbangan tambahan yang terdiri 118 penerbangan ekstra dan 98 penerbangan dengan menggunakan pesawat berbadan besar,” ujar Benny di Cengkareng, Kamis (23/6/2016)

Beberapa rute yang mengalami peningkatan kapasitas ada dari Jakarta menuju Yogyakarta, Padang, Solo, Semarang, Surabaya, Denpasar, dan Balikpapan. Untuk rute internasional, Garuda melakukan penambahan kursi pada rute menuju Kuala Lumpur, Singapura, dan Bangkok.

“Penambahan kapasitas penerbangan periode peak season Lebaran tahun ini meningkat sebesar 29% dari total kapasitas penerbangan ekstra pada periode yang sama tahun lalu,” katanya.

Dalam periode peak season lebaran tahun ini, Garuda Indonesia akan mengoperasikan sejumlah jenis pesawat berbadan kecil dan pesawat berbadan besar untuk memaksimalkan kapasitas penerbangan dimasing-masing rute. Garuda Indonesia menghimbau para penumpangnya untuk memanfaatkan fasilitas City Check-in, Web Check-in, dan Phone Check-in untuk menghindari antrian panjang di  check-in counter bandara.

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related