Apresiasi Konsumen, Toyota Gelar acara Handover All New Sienta

marketeers article
All New Sienta

Mobil MPV menjadi salah satu pilihan banyak masyarakat Indonesia. Baik itu kelas low, mid, maupun high MPV menunjukkan angka penjualan yang positif. Hal ini dikarenakan minat konsumen Indonesia terhadap mobil dengan tujuh kursi penumpang dan bagasi yang luas amatlah tinggi. Salah satu pemain yang mendapatkan berkah dari karakter konsumen Indonesia tersebut adalah PT Toyota-Astra Motor (TAM).

Bagi Toyota, segmen MPV juga menjadi bagian penting perjalanan bisnisnya di Indonesia. Berawal dari Toyota Kijang yang saat ini menjadi Kijang Innova, Avanza, Veloz, sampai NAV1 dan Alphard serta Velfire Toyota memasuki jajaran segmen low sampai high MPV. Permintaan yang bertambah akan MPV yang stylish, multifungai dengan performa menawan dari konsumen modern, membuat Toyota mengembangkan keluarga barunya, All New Sienta.

Sejak diperkenalkan pada IIMS 2016, All New Sienta berhasil mendapat respons positif dari berbagai kalangan. Toyota pun mengklaim kehadiran mobil ini untuk menjawab kebutuhan konsumen akan mobil yang bisa mendukung semua aktivitas mereka.

Sebab itu, Toyota mengkategorikan Sienta sebagai Multi-Activity Vehicle (MAV). Untuk mengapresiasi para konsumen mobil ini, Toyota secara simbolis menggelar acara penyerahan produk pertama MAV All New Sienta kepada para pelanggan di Jakarta yang cukup mewah.

“Mulai akhir Juni lalu, TAM telah menerima unit dari Karawang Plant. Dan, hari ini kami siap mendistribusikan 2000 unit pertama Sienta kepada konsumen. Konsumen pertama kami pun hadir di acara ini,” jelas Hiroyuki Fukui, Presdir TAM saat acara Handover Ceremony All New Sienta di Raffles Hotel Jakarta, Selasa (26/07/2016)

Konsumen pertama yang dimaksud Fukui adalah artis ibu kota Rio Dewanto dan Atiqah Hashiholan. Bukan hanya Rio dan Atiqah, publik figur yang hadir pada acara ini. Nama tenar lainnya yang hadir dan memberikan testimoni mereka terhadap All New Sienta adalah MC (Master of Ceremony) kondang Choky Sitohang, motivator perempuan Indonesia Merry Riana, CEO Female Daily Network Hanifa Ambadar.

Related