Asuransi Tanpa Beban Dari JAGADIRI

marketeers article

Asuransi di Indonesia masih mendapatkan stigma yang kurang baik di mata masyarakat. Mulai dari masalah klaim, premi yang memberatkan, proses yang rumit, serta agen yang kerap mengganggu. Berdasarkan dari banyaknya keluhan tersebut, PT Central Asia Financial meluncurkan produk terbaru mereka bernama JAGADIRI di Jakarta, Selasa (27/1/2015). JAGADIRI terbilang sangat unik, terutama berkaitan dengan pemilihan nama. 

“Dulu, kalau orang akan berpergian, orangtuanya selalu berpesan untuk menjaga diri. selain itu, JAGADIRI juga terkait dengan esensi dari asuransi yang sifatnya menjaga kesejahteraan, keamanan, dan kenyamanan pelanggannya,” ujar President Director PT Central Asia Financial Reginald  Yosiah Hamdani.
 
JAGADIRI menjawab keresahan masyarakat terhadap stigma asuransi dengan tiga pilar, yakni instant protection, claim assurance, dan best price guarantee. Dalam instant protection, pelanggan bisa mendapatkan manfaat perlindungan dengan cepat dan mudah tanpa melalui jasa perantara atau agen. Pelanggan juga tidak harus melakukan proses pemeriksaan kesehatan untuk dapat menikmati manfaatnya. 
 
Sementara, layanan klaim asuransi JAGADIRI menawarkan kepastian dalam penerimaan klaim. Konsumen juga dapat memonitor semua prosesnya secara online. Apabila dalam waktu 14 hari kerja pelanggan tidak mendapatkan jawaban atas klaim yang diajukan, secara otomatis JAGADIRI akan langsung membayarkannya.
 
JAGADIRI memberikan manfaat perlindungan dengan biaya premi yang sangat terjangkau. Bahkan, JAGADIRI berani membayarkan selisih premi apabila pelanggan menemukan produk asuransi sejenis dengan manfaat dan bentuk-bentuk penawaran yang sama dan memberikan biaya premi yang lebih ringan.
 
“Tiga poin di atas merupakan salah satu bentuk solusi inovatif yang kami hadirkan untuk mewujudkan sebuah asuransi tanpa beban,” tegas Regi.
 
JAGADIRI juga memberikan penawaran langsung tanpa menggunakan jasa agen. Hal ini dimaksudkan untuk meringankan pelanggan dari biaya perantara. Dengan demikian, biaya premi yang dibayarkan setiap bulannya jauh lebih ringan.
 
Untuk produknya ini, JAGADIRI menargetkan kalangan kalangan usia 28-35 tahun dengan SES AB sebagai target pasar utama. Segmen tersebut biasanya sedang berada pada tahap karir yang cukup matang dan relatif muda sehingga terbuka terhadap cara-cara baru dalam membeli asuransi.
 
Tidak hanya itu saja, JAGADIRI meluncurkan salah satu produk terbarunya, yakni Jaga Sehat Plus yang menawarkan keunggulan manfaat perawatan rumah sakit. Dengan premi mulai dari Rp 60.685 per bulan. Layanan dapat dirasakan di 400 rumah sakit di seluruh Indonesia, 

Related