Solo Leveling Season 2 telah menayangkan episode terbarunya pada Minggu (19/1/2025) lalu. Pada episode ini, muncul karakter baru berwujud laki-laki misterius yang muncul di tengah kekacauan yang terjadi di Amerika, tepatnya di dalam sebuah gate.
Meski mengaku sebagai manusia, banyak yang meragukan kebenarannya. Para hunter Amerika bahkan memanggil Hwang Dongsoo, hunter peringkat S asal Korea, untuk menginterogasinya. Namun, siapa sangka pria ini memiliki hubungan erat dengan karakter utama, Sung Jinwoo.
Lantas, siapa sebenarnya pria misterius tersebut? Berikut penjelasannya yang dilansir dari Comic Book:
BACA JUGA: 5 Arc Manhwa Solo Leveling yang Diadaptasi dalam Anime Season 2
Sosoknya adalah Ayah Jinwoo
Setelah penyelidikan mendalam, pria tersebut ternyata adalah Sung Ilhwan, ayah Jinwoo yang telah menghilang selama sepuluh tahun. Kemunculannya pun menjadi titik balik penting dalam cerita.
Terlebih, Ilhwan menunjukkan kekuatan luar biasa yang bahkan mampu mengalahkan Dongsoo dengan mudah. Ini membuat para hunter Amerika semakin yakin bahwa Ilhwan bukan manusia, melainkan makhluk dari dungeon yang menyamar. Namun, kenyataannya jauh lebih kompleks.
Peran Sung Ilhwan dalam Cerita
Ilhwan ternyata sebelumnya terjebak dalam gate ketika bertugas sebagai hunter sepuluh tahun lalu. Selama ini, dirinya berjuang untuk kembali ke keluarganya, meninggalkan Jinwoo dengan tanggung jawab besar sebagai tulang punggung keluarga.
BACA JUGA: Perbedaan Sakamoto Days Versi Manga dan Anime, Mana Lebih Seru?
Dalam versi anime, Ilhwan digambarkan membawa cincin pernikahannya di leher sebagai simbol kerinduannya pada sang istri. Kemunculan Ilhwan pun membawa banyak pertanyaan, terutama karena kekuatannya yang jauh lebih besar dibandingkan saat terakhir kali ia terlihat.
Sementara dalam manhwa, dijelaskan bahwa kekuatan tersebut berasal dari entitas astral yang memberinya kemampuan luar biasa. Meski semula dianggap sebagai ancaman, Ilhwan sebenarnya hanya berusaha bertahan hidup dan kembali ke keluarganya.
Masa Depan Ilhwan di Solo Leveling
Konflik dengan para hunter Amerika memaksa Ilhwan untuk bersembunyi, namun perannya dalam cerita belum selesai. Ia diprediksi akan muncul kembali dalam momen krusial, bahkan memainkan peran besar dalam pertempuran terakhir Solo Leveling.
Akankah Ilhwan mampu kembali bersama keluarganya? Mari saksikan perjalanannya dalam episode-episode terbaru Solo Leveling Season 2 yang bisa disaksikan di Crunchyroll.
Editor: Bernadinus Adi Pramudita