Barisan Mobil Listrik Terlaris di AS pada 2023

marketeers article
Ilustrasi mobil listrik. (FOTO: Car and Driver)

Amerika Serikat (AS) merupakan salah satu pasar mobil listrik terbesar di dunia. Pasalnya, negara itu telah dibekali dengan infrastruktur yang memadai serta banyak produsen yang menawarkan opsi electric vehicle (EV).

Car and Driver pun merangkum barisan mobil listrik terlaris sepanjang 2023 di AS. Dikutip pada Selasa (16/1/2024), sejumlah EV terlaris di AS di antaranya adalah:

mobil listrik
Tesla Model Y

1. Tesla Model Y

Tesla merupakan salah satu pionir produk mobil listrik. Gebrakannya pun berhasil membuat merek AS itu mengambil hati masyarakat yang tertarik menggunakan mobil ramah lingkungan.

Dari sejumlah line-up, Tesla Model Y menjadi produk yang paling diminati di AS. Sepanjang 2023, crossover elektrik itu terjual sekitar 385.000 unit.

Produk ini sangat diminati karena masyarakat memang sangat gemar dengan produk yang hadir dalam format SUV.

mobil listrik
Chevrolet Bolt EV

2. Chevrolet Bolt EV

Selain Tesla, Chevrolet juga menjadi salah satu pemain besar dalam industri di EV di AS. Hanya saja, meski sama-sama merek AS, penjualan EV Chevrolet jauh tertinggal dibanding Tesla.

BACA JUGA: MG Segera Umumkan Harga Dua Mobil Listrik Rakitan Cikarang

Tahun lalu, merek yang disebut juga dengan Chevy itu hanya berhasil menjual Chevrolet Bolt EV sebanyak 62.000 unit. Meski demikian, merek tersebut berhasil menjadikan produk itu sebagai produk EV yang masuk dalam lima besar EV terlaris.

mobil listrik
Ford Mustang Mach-E

3. Ford Mustang Mach-E

Posisi terlaris berikutnya masih ditempati oleh merek AS, yakni Ford. Lewat produk Ford Mustang Mach-E, merek tersebut berhasil masuk dalam lima besar EV terlaris di AS.

Sepanjang 2023, Ford Mustang Mach-E terjual sebanyak 40.000  unit. Salah satu hal yang membuatnya sangat diminati adalah karena produk itu hadir dalam format SUV dalam balutan desain yang unik.

ev
Volkswagen ID.4

4. Volkswagen ID.4

Setelah didominasi oleh merek AS, merek di luar AS pertama yang menguntit total penjualan EV di AS adalah Volkswagen. Merek Jerman itu berhasil menguntit penjualan EV sepanjang 2023 lewat produk Volkswagen ID.4.

BACA JUGA: Sasar Pasar Mobil Listrik, Hankook Luncurkan Ban iON EVO

Tahun lalu, Volkswagen ID.4 terjual sebanyak 37.000 unit. SUV ini cukup diminati karena hadir dalam kabin yang lapang dan dikenal sebagai EV yang nyaman dikendarai.

ev
Hyundai Ioniq 5

5. Hyundai Ioniq 5

Di Indonesia, Hyundai Ioniq 5 menjadi mobil listrik kelas menengah yang paling laris. Di AS, merek Korea Selatan itu rupanya harus mengalah dengan pabrikan AS dan Eropa.

Pasalnya, Hyundai Ioniq 5 hanya terjual sebanyak 33.000 unit atau terpaut sekitar 4.000 unit dibanding rival non-Amerikanya, yakni Volkswagen ID.4. Mungkin, Volkswagen ID.4 lebih mendominasi karena tak semua orang sepakat dengan desain futuristik yang ditawarkan oleh Hyundai Ioniq 5.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related