Bluesky Rilis Flashes, Aplikasi Alternatif Instagram dengan Fitur Menarik

Setelah sukses menjadi alternatif X, Bluesky kembali menghadirkan gebrakan baru dengan meluncurkan Flashes di App Store pada 24 Februari 2025. Aplikasi yang sudah diunduh sebanyak 30.000 kali dalam 24 jam pertama ini menawarkan pengalaman mirip Instagram.
Aplikasi berbagi foto dan video ini dikembangkan oleh Sebastian Vogelsang, seorang developer asal Berlin menggunakan AT Protocol, teknologi yang sama dengan yang digunakan Bluesky. Ini berarti, setiap unggahan di Flashes juga bisa muncul di feed Bluesky.
Meski memiliki tampilan mirip Instagram, yang mana memungkinkan pengguna untuk mengunggah hingga empat foto atau video berdurasi maksimal satu menit, Flashes menawarkan pendekatan yang lebih fleksibel.
BACA JUGA: Nasib TikTok di AS Tak Pasti, Reels Berpotensi Jadi Aplikasi Mandiri
Pengguna bisa menyesuaikan feed sesuai preferensi mereka, alih-alih terjebak dalam algoritma seperti rivalnya. Sebagaimana sudah diketahui, Instagram mengandalkan algoritma Meta untuk menentukan konten yang ditampilkan.
Flashes justru memberikan kebebasan bagi pengguna untuk memilih dari lebih dari 50.000 feed khusus di Bluesky. Hal ini memungkinkan pengguna untuk mengatur sendiri konten yang ingin mereka lihat, tanpa campur tangan sistem rekomendasi.
Aplikasi ini juga menawarkan fitur Portfolio Mode, yang sangat cocok bagi fotografer dan kreator visual. Dengan fitur ini, pengguna bisa memilih foto terbaik mereka untuk ditampilkan di profil, sehingga memberikan kesan profesional kepada pengunjung.
BACA JUGA: BMW Connected Drive Jadi Amunisi BMW Pikat Konsumen di Segmen Premium
Tidak hanya itu, tersedia juga berbagai filter bawaan untuk menyunting foto langsung di aplikasi. Tampilan aplikasi ini cukup sederhana dengan beberapa tab utama, yakni Home untuk melihat feed, Search untuk mencari unggahan dan melihat tren, dan Post untuk mengunggah konten.
Ada pula tab Notifications untuk melihat notifikasi dari Bluesky, dan Profile untuk mengatur profil pengguna. Namun, masih ada satu kekurangan yang mungkin mengganggu: Flashes terhubung langsung dengan Bluesky, sehingga notifikasi dari kedua aplikasi muncul secara bersamaan.
Jika pengguna menghapus akun dari salah satu aplikasi, akun di aplikasi lainnya juga ikut terhapus. Flashes saat ini juga hanya tersedia untuk perangkat iOS. Belum ada informasi resmi mengenai ketersediaan aplikasi ini untuk perangkat Android.
Editor: Ranto Rajagukguk