Buktikan Eksistensi, Ford Luncurkan Raptor dan Everest Terbaru

marketeers article
Ford meluncurkan Everest terbaru. (FOTO: Marketeers/Eric)

Ford sempat berhenti sejenak dalam aktivitas pemasaran kendaraan di Indonesia. Akan tetapi, mulai 2022, pabrikan Amerika Serikat (AS) itu telah resmi kembali meramaikan industri otomotif Tanah Air lewat RMA Indonesia.

Kini, Ford pun ingin menegaskan eksistensinya di Indonesia lewat peluncuran dua produk terbaru. DJ Simpson, Managing Director Ford Asia Pacific Distributor Markets mengatakan dua produk baru yang diluncurkan itu adalah Next Generation Ford Ranger dan Next-Gen Ford Everest.

Next Generation Ford Ranger ini sendiri hadir dalam empat varian dengan Ranger Raptor hadir sebagai produk flagship. Sementara itu, Next-Gen Ford Everest diatawarkan dalam dua varian dengan Next-Gen Ford Everest Titanium menempati opsi dengan kasta tertinggi.

“Kami benar-benar fokus untuk menghadirkan truk dengan performa terunggul di kelasnya melalui Next-Gen Ranger Raptor. Ranger Raptor diciptakan dengan engineering spesifik bagi para peminat off-road, menggabungkan raw power dengan kepresisian mekanik dan teknologi untuk menciptakan Ranger yang paling canggih yang pernah ada,” kata DJ Simpson dalam product launch Ford di Jakarta, Kamis (8/6).

ford ranger raptor
Ford meluncurkan Ranger Raptor terbaru. (FOTO: Marketeers/Eric)

Ranger Raptor sendiri merupakan mobil double cabin yang ditawarkan dengan harga sekitar Rp 1,1 miliar. Mobil bermesin diesel 2 liter ini hadir sebagai kendaraan off-road fungsional yang kaya fitur dan dikemas dengan bolder designs.

BACA JUGA:  Ford PHK 3.800 Pekerja di Eropa, Terbanyak di Jerman 

Mobil 4×4 ini tampil dominan lewat grille depan dengan tulisan “Ford” berukuran besar tapi tetap misterius karena grille itu tampil dengan balutan warna hitam. Performanya pun terbilang agresif karena mesin Bi-Turbo di balik kap mesin mampu menyajikan tenaga sebesar 210 PS dan torsi 500 Nm.

Agar tampil agresif tapi tetap praktis, mesin itu dikawinkan dengan transmisi otomatis 10 speed. Sementara itu, Everest Titanium juga menggunakan powertrain yang serupa.

Hanya saja, transmisi otomatis 10 speed pada produk yang ditawarkan dengan harga Rp 871 juta ini dibekali dengan sistem E-Shifter untuk memberikan nilai tambah dari segi kepraktisan.

BACA JUGA:  The New SUV dari Mitsubishi Segera Meluncur, Apakah ini XFC Concept?

Pabrikan yang bermarkas di Detroit itu mengakui, produk ini memang akan masuk dalam pasar SUV yang didominasi oleh Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sports. Akan tetapi, Ford meyakini Everest Titanium yang tampil dengan harga di atas kedua produk itu mampu memberikan perlawanan lewat desain yang lebih maskulin, mesin yang lebih bertenaga dan kenyamanan yang lebih unggul.

“Tim global kami telah mengembangkan Next-Gen Everest dengan menggabungkan kemampuan untuk menjelajah di berbagai medan dengan kenyamanan yang luar biasa, dilengkapi dengan desain eksterior yang berani dan menggambarkan jiwa penuh petualangan dan desain interior yang menghadirkan ketenangan dan kenyamanan. Next-gen Everest ini benar-benar bentuk nyata SUV next generation yang pastinya akan diminati oleh pelanggan kami,” ujarnya.

Bagi yang menginginkan produk dengan harga yang lebih miring, pabrikan ini juga menawarkan Ranger varian Base, XLT dan Wildtrak yang ditawarkan dengan harga Rp 481 juta, Rp 589 juta dan Rp 731 juta. Adapun Everest paket hemat ditawarkan lewat varian XLT yang dipasarkan dengan harga Rp 778 juta.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related