CCI Hadirkan Lisensi COTTON USA™ Untuk Pelaku Industri Tekstil

marketeers article

Cotton Council International (CCI), di bawah National Cotton Council of America (NCC) meluncurkan program lisensi COTTON USA™. Lisensi ini ditujukan untuk para pemain industri tekstil. Pemegang lisensi dapat menggunakan label COTTON USA™ untuk menyoroti produk kapas Amerika Serikat (AS) dalam seluruh rantai pasokan dan ritel.

CCi sendiri adalah organisasi nirlaba yang mempromosikan serat kapas AS dan produk kapas yang diproduksi di seluruh dunia dengan merek dagang COTTON USA™. CCI memiliki lebih dari 60 tahun pengalaman dalam mempromosikan serat kapas dan produk kapas AS untuk diperdagangkan.

CCI bekerja dengan pabrik pemintalan, produsen kain dan garmen, merek, pengecer, organisasi tekstil, pemerintah, dan USDA untuk memfasilitasi penggunaan kapas AS. CCI saat ini telah menjangkau lebih dari 50 negara melalui 20 kantor di seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Untuk memenuhi syarat sebagai pemegang lisensi COTTON USA™, seluruh pemegang lisensi (pabrik, produsen, penjual grosir, perusahaan pemasokan, merek, dan/atau penjual ritel) wajib menggunakan lebih dari 50% kapas AS di dalam produknya (garmen, produk tekstil rumah, dan non-tenun).

“Kami ingin memberikan dukungan dan inovasi kepada seluruh pemain industri. Contohnya seperti program lisensi COTTON USA™, COTTON USA SOLUTIONS® hingga U.S. Cotton Trust Protocol®. Berbagai inovasi ini diharapkan dapat mendukung industri tekstil Indonesia untuk terus maju dan berkembang,” kata Anh Dung (Andy) Do, Perwakilan CCI di Indonesia.

Melalui program lisensi ini, COTTON USA™ mendukung mitra dengan beragam layanan bernilai tambah seperti COTTON USA SOLUTIONS® -lima program pengembangan bisnis untuk meningkatkan keahlian sudah diberikan pada lebih dari 1.500 pabrik di 50 pabrik negara. Lima solusi dari CCI siap untuk diterapkan gratis untuk pemegang lisensi COTTON USA™ dan anggota U.S. Cotton Trust Protocol®.

Di sisi lain, melalui program U.S. Cotton Trust Protocol® para pemain industri dapat membuktikan, mengukur, dan memverifikasi bahwa mereka membeli serat yang berkualitas dan diproduksi secara berkelanjutan. Selain itu, pemain juga bisa memantau rantai pasokan dari lapangan ke pabrik bebas dari risiko lingkungan dan sosial. Hal ini telah diukur dengan Fieldprint Calculator dan diverifikasi dengan Control Union Certifications yang dilengkapi dengan teknologi terbaik.

Related