Creta Terlaris, Hyundai Raih Penjualan Positif Tahun 2022

marketeers article
Ilustrasi. Hyundai Creta (FOTO: 123rf)

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) mengakhiri tahun 2022 dengan catatan penjualan tertinggi mereka sejak tahun 2020. Dari sekian puluh ribu unit, penjualan brand asal Korea Selatan ini di Indonesia didominasi oleh Hyundai Creta dan Hyundai Stargazer.

Pencapaian ini didukung oleh kapasitas pabrik di Cikarang yang mencapai 150.000 hingga 250.000 unit. Namun, soal target pencapaian pada tahun 2023 ini, pihak Hyundai tidak mau menetapkan angkanya secara spesifik.

“Penjualan kami di tahun 2022 itu sebanyak 30.000 unit, Hyundai Creta 15.000 unit lebih, Hyundai Stargazer hampir 10.000 unit, sisanya tipe yang lain,” kata Makmur, selaku Chief Operating Officer (COO) PT Hyundai Motors Indonesia di Jakarta, pada Rabu (11/1/2023).

Menurut Makmur, fitur-fitur dari produk Hyundai di Indonesia memiliki keunggulannya tersendiri. Pasalnya, terdapat fitur yang berbeda dengan produk terdahulu. Selain itu, harga yang ditawarkan juga lebih kompetitif.

BACA JUGA: Siap Ekspansi, Hyundai Indonesia Tambah 14 Jaringan Diler

Banyak program yang ditawarkan Hyundai bagi para konsumennya. Contohnya, program insurance dan mobil kecelakaan yang bisa diganti dengan syarat tertentu yang menarik minat pelanggan.

“Kami kembali sebagai perusahaan baru yang mempersiapkan brand, baru fokus ke arah pelanggan. Kami akan recall kembali program-program kami. Program akan kami fokuskan untuk membuat pelayanan terbaik, itu yang akan kami bangun dulu. Kalau sudah berhasil, jualan pasti mengikuti, itu cara berpikir kami,” ujar Makmur.

Makmur mengungkapkan tidak mudah bagi perusahaan membangun merek dan citra baru dalam mendapatkan kepercayaan dari masyarakat Indonesia. Meski begitu, Hyundai Indonesia akan terus mengembangkan pelayanan terbaiknya.

Pada tahun 2020 Hyundai berada di posisi ke-18 untuk penjualan unit secara hitungan retail sales. Kemudian, pada tahun 2021 penjualan Hyundai naik ke 3.000 unit dan menduduki peringkat ke-10. 

Sementara itu, torehan terbaiknya berada pada tahun 2022 dengan catatan penjualan sebanyak 30.000 unit dan membuatnya berada di urutan ke-6.

BACA JUGA: Hyundai Berencana Bangun Pabrik Baterai Pack Mobil Listrik di Indonesia

“Pada dasarnya, pilihan konsumen terhadap suatu produk itu tidak hanya dari sisi produknya saja, akan tetapi secara keseluruhan seperti dari aftersalesnya, harga, kepercayaan brand dan pelayanan lainnya,” tutur Makmur.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related