Dorong Ekosistem, ASUS Tingkatkan Produksi PC Lokal

marketeers article
Dorong Ekosistem, ASUS Tingkatkan Produksi PC Lokal. (ASUS)

ASUS Indonesia terus menunjukkan komitmennya terhadap pengembangan industri teknologi dalam negeri, dengan meningkatkan produksi perangkat PC secara lokal.

Setelah memulai produksi laptop pada kuartal IV 2022, kini ASUS berhasil memproduksi PC All-in-One secara mandiri di Batam, Kepulauan Riau, untuk akhir 2024.

BACA JUGA: ASUS Tangkap Tren Laptop Gaming Tipis lewat Seri TUF Gaming A14

Dilansir dari laman resminya, langkah ini sejalan dengan kampanye #ASUSsemakinIndonesia yang tidak hanya memenuhi kebutuhan produk teknologi dengan Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) sebesar 40%, tetapi juga memberikan manfaat yang lebih luas bagi perekonomian dan ekosistem teknologi di Indonesia.

“Produksi perangkat berteknologi tinggi seperti laptop dan PC All-in-One membutuhkan tenaga kerja terampil yang tidak hanya mampu merakit perangkat, tetapi juga memastikan semua komponen memenuhi standar internasional,” kata Yulianto Hasan, Director of Commercial Products ASUS Indonesia.

Menurut Yulianto, ASUS tidak hanya fokus pada produksi, tetapi juga pada transfer teknologi dan peningkatan keterampilan tenaga kerja lokal.

“Kami bekerja sama dengan mitra produsen lokal, mulai dari produsen kemasan, manual, label, hingga komponen seperti kabel dan charger. Kolaborasi ini membuka peluang lapangan kerja baru dan mendukung pengembangan generasi emas Indonesia,” ujarnya.

Produksi lokal ASUS pertama kali dimulai dengan seri laptop ExpertBook P1 (P1412) pada 2022 dengan TKDN sebesar 20%. Angka tersebut meningkat menjadi lebih dari 40% pada seri laptop ExpertBook B1 (BG1408).

Kini, perangkat PC All-in-One terbaru EG3402WVAK juga diproduksi dengan TKDN di atas 40%.

“Produksi PC All-in-One ini adalah langkah penting sesuai roadmap kami untuk memperluas lini produksi lokal di Indonesia. Dengan bangga kami mengumumkan bahwa produksi All-in-One terbaru berhasil diselesaikan tepat waktu,” ucap Yulianto.

Selain itu, ASUS juga telah memulai produksi PC desktop konvensional ExpertCenter DG500ME pada kuartal IV 2024, yang dijadwalkan selesai pada awal 2025.

“Ini baru permulaan. Kami akan terus memperluas lini produk yang diproduksi di dalam negeri untuk mendukung pertumbuhan ekosistem teknologi Indonesia. ASUS for Indonesia adalah komitmen nyata kami untuk bersama-sama membangun masa depan yang lebih baik,” tutur Yulianto.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS