FIFA Tunjuk Holding RS BUMN Sebagai Tim Medis Piala Dunia U-17

marketeers article
FIFA menunjuk Holding RS BUMN sebagai Tim Medis Piala Dunia U-17. (FOTO: Pertamina)

Penyelenggaraan Piala Dunia U-17 di Indonesia perlu ditunjang dengan layanan kesehatan yang optimal. Karenanya, FIFA menunjuk Holding RS BUMN, yakni PT Pertamina Bina Medika Indonesia Healthcare Corporation (IHC) untuk berperan sebagai tim medis dalam ajang bergengsi itu..

Tim medis itu sendiri dihadirkan IHC RS Primasatya Husada Citra (PHC) Surabaya. Direktur Medis Holding IHC, dr. Lia Gardenia Partakusuma mengatakan penunjukan FIFA kepada IHC Group sebagai tim medis Piala Dunia U-17 dilakukan lewat survei dan peninjauan oleh FIFA Medical Manager Region Asia.

“Peninjauan atau Hospital Tour dilakukanke beberapa area RS PHC Surabaya, di antaranya Emergency Room, Radiology, Laboratory, Orthopedic Center, Rawat Inap VIP, ICU, Cathlab, dan fasilitas kesehatan lainnya,” ujar dr. Lia, dikutip dari website Pertamina, Senin (13/11/2023).

BACA JUGA:  Jelang Piala Dunia U-17, Jokowi Resmikan Kantor FIFA di Jakarta

Dukungan medis IHC Group untuk kegiatan Piala Dunia U-17 2023 diwujudkan lewat penggunaan IHC RS PHC Surabaya sebagai rujukan dedicated facility untuk ruangan IGD, rawat jalan, dan rawat inap khusus untuk delegasi dan peserta FIFA U17 World Cup 2023.

Lia melanjutkan selama perhelatan Piala Dunia U-17 Indonesia 2023 berlangsung, IHC Group juga bertugas dan mengirimkan Dedicated Medical Team di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, diantaranya Ambulance, tenaga medis Spesialis Cardiologist, Anesthesiologist, dan beberapa tenaga kesehatan lainnya.

“Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada kami, ini merupakan komitmen IHC untuk memberikan layanan kesehatan terbaik termasuk upaya preventif dalam menjaga kesehatan, sekaligus bekal kami dalam memperluas ekosistem kesehatan ke tingkat global,” ucapnya.

BACA JUGA:  Dukung Piala Dunia U-17, Telkomsel Pastikan Optimalisasi Jaringan

Fadjar Djoko Santoso, Vice President Corporate Communication Pertamina mengatakan perusahaan sebagai BUMN terus mendukung kegiatan Piala Dunia U-17 di Indonesia, salah satunya lewat Layanan IHC dari sisi medis.

“Pertamina senantiasa mendukung kesuksesan setiap event internasional yang diselenggarakan di Indonesia sebagai wujud BUMN hadir untuk negeri,” ucap Fadjar.

Penyelenggaraan ajang bergengsi ini sendiri merupakan milestones yang sangat berarti bagi Indonesia. Terlebih, penyelenggaraan ini telah membuat FIFA meresmikan kantornya di Indonesia.

BACA JUGA:  Hyundai Resmi Perpanjang Kerja Sama dengan FIFA hingga 2030

Pendirian kantor tetap Asia Hub di Jakarta ini merupakan bentuk dukungan federasi untuk memajukan industri sepak bola di Indonesia. Presiden Joko Widodo (Jokowi) pun mengapresiasi langkah FIFA yang mau berkantor di Jakarta. Dengan begitu, seluruh aktivitas sepak bola dapat dipantau secara baik. 

“Keputusan FIFA untuk membangun kantor tetap Asia Hub di Jakarta membuktikan bahwa Indonesia memiliki potensi yang besar untuk mengembangkan dan memajukan persepakbolaan Indonesia di tingkat global,” kata Joko Widodo.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related