Galaxy Tab A7 Lite Tawarkan Solusi Ramah Kantong untuk Mobilitas Tinggi

marketeers article

Samsung Electronics Indonesia memperkenalkan tablet terbaru mereka, Samsung Galaxy Tab A7 Lite. Tablet ini hadir sebagai perangkat yang tidak hanya portable dan stylish tetapi juga memiliki kapabilitas baik dengan harga terjangkau.

Melalui tabletnya ini, Samsung ingin memberikan pengalaman lengkap mulai dari belajar, bekerja hingga hiburan dalam satu tablet bagi pengguna. Sehingga, di masa new normal, pengguna bisa terus mengikuti perkembangan yang ada dengan berbagai aktivitas.

“Kami menawarkan fitur premium dengan layar 8,7 inci. Meski memiliki layar yang cukup besar, tablet ini tetap ringan dibawa dan telah mendapat dukungan Dolby Atmos untuk pengalaman multimedia lebih seru,” tutur IT & Mobile Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia Elvira Dwi Anggraeni.

Dengan layar besar dan bodi dengan material alumunium metal, Galaxy Tab A7 Lite memiliki berat 371 gram. Tidak hanya ringan, tampilannya pun sederhana dan tetap modis untuk dibawa pengguna.

Untuk menunjang berbagai aktivitas pengguna, Galaxy Tab A7 Lite dilengkapi dengan USB Type C yang mendukung pengiriman data secara cepat. Selain itu, expendable internal storage hingga 1 TB juga memudahkan pengguna untuk menyimpan banyak dokumen.

Tablet ini juga cocok digunakan para orang tua yang menggunakan teknologi dalam edukasi dan hiburan anak-anak mereka. Pasalnya, tablet ini dilengkapi dengan fungsi parental control yang memastikan keamanan anak-anak ketika menyaksikan konten di dalam gawai ini.

Dengan harga Rp 2.499.000, Samsung menawarkan kapasitas baterai besar 5.100 mAh serta sistem fast charging. Galaxy Tab A7 Lite tersedia dalam pilihan warna gray dan silver.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related