Gandeng Pegadaian, HRTA Bangun Ekosistem Emas Nasional

marketeers article
Perkuat Ekosistem Emas Nasional, HRTA dan Pegadaian Jalin Kerja Sama. (HRTA)

PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA), pemain dalam industri perhiasan dan emas batangan di Indonesia secara resmi menjalin kerja sama dengan PT Pegadaian. Kolaborasi ini bertujuan untuk memperkuat ekosistem emas nasional, sekaligus meningkatkan literasi masyarakat terhadap investasi emas.

Langkah ini dilakukan untuk mendukung pertumbuhan industri, sekaligus menciptakan dampak positif dalam tata kelola emas nasional. Dalam ekosistem keuangan berbasis emas, pengelolaan bullion menjadi elemen kunci yang mendukung hilirisasi dan peningkatan cadangan emas nasional.

BACA JUGA: Harga Emas Hari Ini 14 Januari, Antam Rp 1,56 Juta, Pegadaian Makin Murah

Sandra Sunanto, Direktur Utama HRTA menjelaskan, kemitraan dengan pegadaian ini bukan hanya langkah strategis bagi perusahaan, tetapi juga upaya mendukung kebijakan pemerintah dalam menciptakan sistem tata niaga emas yang lebih efisien dan aman.

“Kolaborasi ini memperkuat posisi Indonesia sebagai salah satu pasar emas terbesar di dunia dan memberikan dampak positif bagi masyarakat,” kata Sunanto dalam siaran pers kepada Marketeers.com, Selasa (14/1/2025).

BACA JUGA: Harga Emas Hari Ini 13 Januari Stagnan, Antam Stabil di Rp 1,56 Juta

Produk unggulan Hartadinata, EMASKU®, menjadi salah satu solusi utama dalam kerja sama ini. EMASKU® dirancang untuk memenuhi kebutuhan pasar dengan standar kualitas tinggi, baik dari sisi produksi maupun prinsip syariah.

Dengan kadar kemurnian 99,99% yang telah teruji melalui metode Inductively Coupled Plasma sesuai SNI 8880:2020, produk ini memberikan jaminan kualitas kepada konsumen. Selain itu, EMASKU® menjadi satu-satunya produk bullion di Indonesia yang telah mendapat Rekomendasi Kesesuaian Syariah dari MUI, menjadikannya pilihan yang relevan untuk pasar syariah yang terus berkembang.

Kolaborasi ini juga mencerminkan diferensiasi bisnis yang dilakukan oleh PT Hartadinata Abadi Tbk. Dengan mengintegrasikan kemampuan produksi berkualitas melalui anak usahanya, PT Emas Murni Abadi (EMA), yang memiliki sertifikasi ISO 9001:2015, perusahaan memastikan setiap produk bullion diproduksi sesuai standar internasional.

“Dengan produk EMASKU®, kami mendukung PT Pegadaian dalam menyediakan bullion berkualitas untuk pasar domestik, sekaligus mengedukasi masyarakat tentang pentingnya investasi emas sebagai bagian dari inklusi keuangan,” ujarnya.

Secara keseluruhan, kolaborasi ini tidak hanya memperkuat posisi bisnis kedua perusahaan, tetapi juga mendukung visi pemerintah untuk mengoptimalkan hilirisasi industri emas di Indonesia. Dengan sinergi ini, ekosistem emas diharapkan menjadi motor penggerak ekonomi yang lebih inklusif, menjadikan investasi emas semakin mudah diakses oleh masyarakat luas.

 

Editor: Tri Kurnia Yunianto

Related

award
SPSAwArDS