Gandeng Ratusan Seller, Blibli Gelar Kampanye “10th Bareng Kamu”

marketeers article

Perusahaan e-commerce lokal Blibli tahun ini genap berusia 10 tahun. Menggandeng ratusan seller, Blibli merayakan hari ulang tahun satu dekade mereka dengan menggelar program bertajuk “10th Bareng Kamu”. Melalui program ini, Blibli menghadirkan berbagai kegiatan dan kejutan.

“Selama 10 tahun, Blibli sudah diberikan kepercayaan yang luar biasa untuk menjadi rekan keseharian. Kami juga telah menjadi solusi bagi kebutuhan masyarakat dengan hadirnya platform e-commerce serta ekosistem yang terus dikembangkan,” ujar Kusumo Martanto, CEO Blibli.

Kusumo menambahkan bahwa Blibli yang didirikan pada 25 Juli 10 tahun lalu berdiri di bawah tiga prinsip dasar yaitu kualitas, pelayanan, dan kolaborasi. Tiga nilai ini memandu perkembangan perusahaan. Prinsip tersebut mendorong inovasi di fitur e-commerce mulai dari teknologi pembayaran seperti PayLater yang memberi kemudahan membayar belanjaan, hingga subscription yang mengotomatisasi pemesanan groceries.

Di sisi layanan, Blibli mengklaim menjadi yang pertama untuk menawarkan kemudahan seperti Customer Care 24 jam setiap hari dan bebas ongkos kirim ke semua pelanggan. Blibli melahirkan semua inovasi tersebut untuk mempercepat transformasi digital Indonesia.

Pertumbuhan Blibli pun tidak terlepas dari dukungan dari para pelanggan; seller yakni brand principle, distributor, retailer, UKM, mitra bisnis dari sektor logistik, perbankan, dan institusi keuangan, serta pemerintah.

“Dukungan yang luar biasa ini telah membuahkan hasil yang sangat baik. Selama lima tahun terakhir, Blibli berkembang dari sisi jumlah penjualan, pengguna dan seller hingga 20 kali lipat. Dan tentunya seleksi produk yang ada di Blibli hari ini juga sudah jauh lebih beragam dibanding di saat kami mulai berdiri,” ujar Kusumo.

Diskon hingga 99%

Untuk memeriahkan kampanye 10th Bareng Kamu, Blibli menyiapkan rangkaian program promosi selama periode 15-24 Juli. Bertajuk Road to Anniversary, Bibli menghadirkan penawaran spesial dar ratusan brand deals dari brand ternama baik lokal maupun global. Selain itu, Blibli juga mengadakan program gamifikasi dan Cari Teman dengan total hadiah dan voucer belanja bernilai miliaran rupiah.

“Puncaknya, pada 25-27 Juli 2021 kami menghadirkan cashback spesial hingga Rp 10 juta. Ditambah, program Diskon Gercep yang menawarkan potongan harga hingga 99% untuk berbagai produk idaman, mulai dari air purifier, laptop, sepatu olahraga, hingga motor yang akan dijual setengah harga,” ujar Cindy Kalensang, Project Lead Blibli 10th Bareng Kamu.

Untuk membuat pengalaman berbelanja semakin baik, Blibli menyediakan layanan pengiriman cepat mencakup 2 Hour Delivery, serta subsidi gratis ongkos kirim berkali-kali. Di tengah PPKM Darurat, Blibli juga memperpanjang masa retur menjadi 30 hari agar pelanggan semakin leluasa untuk memenuhi kebutuhan mereka.

Tak hanya untuk konsumen, Blibli menjadikan perayaan anniversary sebagai momen memberikan kesempatan bagi semua seller untuk meraih rezeki. Blibli memberikan dukungan pemasaran digital, seperti pemberian paid ads credit Bliklan, yang akan membantu meningkatkan trafik ke toko online para seller.

Bukan saja pelanggan dan seller online yang bisa berpartisipasi di anniversary Blibli. Melalui solusi omnichannel yaitu Blibli Mitra, Blibli InStore, dan Blibli Click & Collect, Blibli merangkul seller offline, khususnya UKM, beserta pelanggan mereka untuk menikmati program diskon khusus sepanjang periode anniversary.

Related