Xiaomi menghadirkan gebrakan baru dengan memperkenalkan lini produk terbarunya berupa kulkas yakni Mijia Refrigerator Cross Door 510L pada awal Juni 2025. Produk terbaru ini hadir dengan segudang inovasi baru yang dihadirkan oleh perusahaan teknologi asal Cina itu.
Mijia Refrigerator Cross Door 510L dirilis dengan positioning sebagai kulkas pintar yang siap mendukung gaya hidup modern keluarga masa kini. Andi Renreng, Marketing Director Xiaomi Indonesia menjelaskan mengenai peluncuran produk home appliance pertamanya ini.
Menurutnya, peluncuran kulkas pintar ini memperluas lini produk dan ekosistem home appliance Xiaomi untuk memenuhi segala kebutuhan masyarakat.
“Melalui kulkas ini, kami ingin menghadirkan lebih dari sekadar pendingin makanan, tapi juga pengalaman di dapur yang lebih rapi, sehat, dan efisien,” ujar Andi dalam acara peluncurannya pada Kamis (5/6/2025).
Lini produk terbaru ini hadir dengan mengusung slogan yakni Smart, Sleek, Spacious, selaras dengan desainnya yang simple nan elegan, serta fitur pintarnya yang didukung dengan ukurannya yang cukup besar.
“Mengusung slogan ‘Smart, Sleek, Spacious’, kulkas Xiaomi dirancang untuk membuat hidup Anda lebih mudah, sejalan dengan semangat ‘Live Right, Live Smart‘ yang selalu kami usung,” tambah Andi.
BACA JUGA Bidik Segmen Anak Muda, Xiaomi Perkenalkan Redmi 13x
Mengedepankan inovasi teknologi di semua produknya, Xiaomi melengkapi Mijia Refrigerator Cross Door 510L dengan berbagai fitur pintar untuk membantu para pengguna menjaga kesegaran makanan dan minuman. Untuk mendukung gaya hidup sehat masyarakat, kulkas ini sudah memiliki sistem Ag+ Antibacterial & Deodorizing yang menjaga udara di dalam kulkas tetap bersih dan bebas dari bau tak sedap
Lebih dari itu, kulkas Xiaomi memberikan kebebasan penuh bagi setiap pengguna untuk mengatur suhu di masing-masing zona kulkas, mulai dari fridge, freezer, hingga kompartemen khusus bernama i-Fresh Convertible Zone.
Di zona i-Fresh, pengguna bisa mengatur suhunya dari -1 derajat celcius hingga 5 derajat celcius. Secara default, kulkas ini juga memiliki beberapa mode pendinginan yang bisa dipilih, seperti Auto, Super Cool Mode (suhu fridge turun ke 2 derajat celcius selama 8 jam), ataupun Super Freeze Mode di mana suhu kulkas bisa didinginkan hingga ke -24 derajat celcius.
Fitur ini memungkinkan pengguna untuk bisa memantau suhu di dalam kulkas di mana saja, sehingga suhu makanan tetap terjaga.
“Kita bisa pantau kulkas dari mana saja. Apalagi misalkan kalau mau masak daging yang tadinya beku, bisa kita sesuaikan suhunya terlebih dahulu beberapa jam sebelum kita mulai memasak,” ujar Chef Devina Hermawan, dalam kesempatan yang sama.
Sebagai bagian dari ekosistem Xiaomi, Mijia Refrigerator Cross Door 510L juga telah terintegrasi dengan aplikasi Xiaomi Home. Hanya dengan satu aplikasi, pengguna bisa mengontrol kulkas dari jarak jauh, mulai dari memantau suhu, mengatur mode pendinginan, hingga menerima notifikasi jika pintu kulkas tidak tertutup rapat selama lebih dari dua menit.
BACA JUGA Xiaomi Siap Luncurkan YU7, SUV Listrik Penantang Tesla Model Y
Kulkas pintar ini punya desain yang futuristik dengan ukurannya yang super ramping sehingga dapat menyatu sempurnya dengan berbagai tatl letak ruanganya. Tak hanya fungsional, produk ini juga tampil dengan desain premium yang estetik serta tahan lama, memberikan sentuhan elegan pada interior rumah.
Selain itu, fitur bukaan pintu 90 derajat memungkinkan pintu dibuka dan ditutup dengan leluasa, memberikan kenyamanan ekstra saat mengakses ruang penyimpanan. Mijia Refrigerator Cross Door 510L hadir sebagai solusi bagi keluarga yang kerap menyimpan bahan makanan dalam jumlah besar, seperti hasil belanja mingguan ataupun bulanan.
Selain itu, dilengkapi dengan total 18 kompartemen, pengguna dapat dengan mudah mengelompokkan bahan makanan mulai dari daging, sayuran, hingga makanan jadi sesuai kategorinya masing-masing. Misalnya, produk olahan susu yang membutuhkan suhu stabil bisa disimpan di rak bagian dalam, bukan di pintu, agar mendapatkan suhu stabil dan tetap segar lebih lama.
Sementara buah-buahan berkulit tipis seperti stroberi dan anggur bisa dipisahkan agar tidak cepat membusuk atau menyerap aroma dari makanan lain. Hasilnya? Isi kulkas jadi lebih rapi, bersih, dan higienis.
Sistem 4 pintu cross door dari Xiaomi ini memberikan fleksibilitas lebih saat membuka kulkas, sehingga pengguna hanya perlu membuka bagian yang dibutuhkan. Ini membantu menjaga suhu tetap stabil, menghemat energi, dan sangat berguna ketika dapur digunakan bersamaan oleh anggota keluarga.
Mulai 6 Juni 2025, Mijia Refrigerator Cross Door 510L sudah tersedia melalui kanal penjualan resmi Xiaomi Indonesia dengan harga spesial hanya Rp 7,9 juta selama periode promosi terbatas 6-9 Juni 2025. Sedangkan harga normal produk ini dibanderol Rp 8,4 juta.
Editor: Tri Kurnia Yunianto