Gojek Bersama Unilever Adakan Pelatihan Kesehatan di Lingkungan Sekolah

marketeers article

Gojek bekerja sama dengan Unilever Indonesia membuat program Sahabat Sekolah, sebuah program pelatihan yang ditujukan kepada ribuan siswa di 52 Sekolah Menengah Atas dan Kejuruan (SMA dan SMK) untuk memasuki masa adaptasi kebiasan baru (AKB).

Program garapan Gojek dan Unilever ini juga termasuk dari inisiatif J3K (Jaga Kesehatan, Kebersihan, dan Keamanan) milik Gojek. Serta didukung oleh Dinas Kesehatan (Diskes), Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Jawa Barat, dan Dinas Lingkungan Hidup (DLHK) Kota Bandung.

Memasuki masa new normal, beberapa sekolah di daerah Jawa Barat yang berada di zona hijau sudah dibuka kembali, terutama SMA dan SMK. Tetapi, tentu saja dengan protokol kesehatan yang sangat ketat. Program Sahabat Sekolah pun akan memberikan materi seputar kebersihan, kesehatan, dan keamanan.

“Melalui program Sahabat Sekolah, Gojek serta Unilever Indonesia menjangkau dan memberikan pelatihan kepada ribuan siswa di Bandung Raya untuk menjaga kesehatan, kebersihan, dan keamanan pada masa adaptasi kebiasaan baru,” ujar Head Consumer Engagement Gojek Jabar dan Jateng Alvin Sobari melalui siaran pers, Kamis (06/08/2020).

Materi pelatihan pada program ini dilakukan sepenuhnya secara daring pada Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS). Terdapat lima modul dalam pelatihan Sahabat Sekolah, yaitu Pengenalan J3K, Pilar Jaga Kebersihan, Pilar Jaga Kesehatan, Pilar Jaga Keamanan, dan Kuis J3K selama tiga minggu.

Setiap pilar yang ada di program Sahabat Sekolah memiliki modulnya masing-masing. Pilar Jaga Kebersihan, misalnya, akan membahas mengenai pemilahan dan pengelolaan sampah, serta mengetahui upaya pengurangan kantong plastik.

Pilar Jaga Kesehatan berfokus pada pembekalan siswa dengan panduan hidup bersih, sehat, terintegrasi di rumah dan sekolah. Sementara itu, Pilar Jaga Keamanan akan memberikan informasi dan petunjuk keamanan selama masa adaptasi kebiasaan baru.

Para siswa yang mengikuti program Sahabat Sekolah akan diberikan sertifikat pelatihan pada setiap level yang telah diselesaikan pada aplikasi Gojek.

Gojek juga akan memberikan bantuan wastafel portabel kepada sepuluh sekolah di akhir periode program untuk membantu menjaga kebersihan dan kesehatan di sekolah pada saat kelas tatap muka dimulai kembali.

Editor: Ramadhan Triwijanarko

Related