Honda Brio RS Urbanite Edition Jadi Mobil Ofisial COC ISSOM 2022

marketeers article

Honda Prospect Motor (HPM) mengumumkan keterlibatan model kendaraan New Honda Brio RS Urbanite Edition sebagai mobil ofisial Clerk of The Course (COC) dalam ajang balap Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) 2022. Tampilan mobil ofisial tersebut diungkap untuk kali pertama dalam acara Honda Brio Challenge di BSD Tangerang pada Sabtu (14/5/2022).

Kesempatan pertama bagi unit mobil New Honda Brio RS Urbanite Edition untuk bertugas sebagai kendaraan COC akan muncul pada putaran kedua ISSOM di Sirkuit Sentul Bogor, Juni 2022. Selain itu, Honda juga menurunkan unit kendaraan lain sebagai mobil ofisial ajang balap nasional tersebut salah satunya tipe All New Honda Civic RS sebagai Safety Car.

“Honda Brio merupakan salah satu produk Honda yang terpenting di Indonesia, karena mencatat penjualan tertinggi dan kualitasnya diakui di pasar domestik dan internasional. New Honda Brio RS Urbanite Edition mulai dipakai sebagai salah satu official car di Sirkuit Sentul karena memiliki karakter sporty juga image balap yang sudah lama melekat padanya sejak digunakan di ajang balap pada tahun 2013,” kata Yusak Billy, Business Innovation and Sales Marketing Director PT Honda Prospect Motor, dalam keterangan resminya.

Selain tampil menjadi mobil ofisial COC ISSOM 2022, Honda Brio RS juga digunakan para pebalap nasional untuk berkompetisi di lintasan. Dua ajang balapan dalam rangkaian ISSOM 2022 yang turut menampilkan para pebalap pengguna mobil itu adalah Honda Brio Speed Challenge dan Indonesia Touring Car Championship.

Pembaruan model New Honda Brio RS Urbanite Edition secara resmi diluncurkan pada 20 April. Model ini mengusung sejumlah gubahan dari segi tampilan. Ditambah ketersediaan opsi dua warna baru, New Honda Brio RS Urbanite Edition diharapkan mempunyai daya tarik lebih kuat untuk menggaet calon konsumen dari kalangan muda seperti generasi Z (Gen Z).

Adanya peran model Honda Brio RS sebagai mobil ofisial COC di Sirkuit Sentul, menambah riwayat keterlibatan mobil Honda dalam ajang ISSOM. Pabrikan asal Jepang ini mengawali kiprahnya dalam ajang balap nasional dengan menurunkan model sport hybrid Honda CR-Z pada tahun 2012. Posisi itu dilanjutkan oleh model lain seperti Honda Civic Sedan, Honda Civic Turbo, Honda Civic Hatchback Turbo, dan Honda Civic Hatchback RS Turbo pada tahun 2021.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related