IIPEX 2019 Resmi Ditutup, 500 Unit Properti Terjual

marketeers article

IIPEX 2019 resmi berakhir pada akhir pekan lalu. Kendati demikian, Real Estat Indonesia mengaku optimis, industri properti Indonesia masih akan terus bergerak. Pasalnya, animo masyarakat yang terlibat di sepanjang acara cukup baik.

“Kami sebagai penyelenggara berkomitmen mendukung pemerintah dalam upaya mencapai program nasional pembangunan sejuta rumah untuk kesejahteraan masyarakat. Salah satunya mengadakan pameran ini. Kami optimis bahwa industri properti masih akan terus bergerak. Untuk itu kami berharap ke depannya dapat terus menyediakan wadah dan memfasilitasi pasar properti agar dapat terus berkembang,” ujar Ikang Fawzi, Wakil Ketua Umum Bidang Komunikasi, Promosi dan Pameran DPP REI.

Di hari trerakhir acara, diumumkan pula pencapaian IIPEX 2019 yang berhasil menarik pengunjung sebanyak 45.268 selama 9 hari. Sedangkan total transaksi tercatat sekitar Rp 450 miliar dengan lebih dari 500 unit terjual. Terdapat 3 pengembang dengan penjualan terbaik yaitu Lavon, Perumnas, dan Progress Group.

“Aksi demo beberapa hari yang lalu berimbas hingga ke JCC. Kami mengucapkan mohon maaf karena tidak dapat memberikan pelayanan yang maksimal. Meskipun begitu, REI bekerja sama dengan Dyandra Promosindo dan Rumah.com telah melakukan usaha dalam mempromosikan pameran ini untuk memberikan kesempatan kepada pengunjung mendapatkan rumah impian mereka. Terbukti angka transaksi ini naik dua kali lipat dibandingkan tahun lalu (REI Mega Property Expo) dan pengunjung juga meningkat,” tambah Ikang.

IIPEX 2019 ditutup dengan pengundian berbagai hadiah bagi pengunjung yang beruntung. Terdapat grand prize berupa 4 unit Solahart dan 1 unit Toyota New Avanza persembahan dari Astrido. 15 pengunjung mendapatkan cashback uang tunai senilai masing-masing Rp 10 juta.

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related