Indonesia Jadi Destinasi Pertama Wuling Center di Luar Cina

marketeers article

Pasar Indonesia menyimpan potensi yang menarik bagi para produsen otomotif dunia. Hal ini yang dilihat oleh Wuling Motors (Wuling) yang menjadikan Indonesia sebagai destinasi pertama ekspansi Wuling Center di luar Cina. Mengusung tema ‘The New Starting Point, The New Growth & The New Future’, acara peresmian Flagship Wuling Center dibuka oleh Shi Guoyong selaku Presiden Direktur Wuling Motors.

Berlokasi di Jl. Iskandar Muda Kav. 9, Jakarta Selatan, Flagship Wuling Center di Indonesia menyajikan lini produk andalan serta kendaraan listrik Wuling. Diler ini pun melengkapi 128 diler milik Wuling bersama delapan grup diler di seluruh Indonesia.

“Wuling melihat Indonesia sangat potensial. Flagship diler ini akan menjadi pusat penjualan dan ruang pamer berbagai produk dan inovasi terbaru dari Wuling dengan konsep yang berbeda,” ujar Brian Gomgom, Media Relations Wuling Motors saat di Wuling Center, Kamis (28/10/2021).

Flagship Wuling Center memiliki dua lantai ruang pamer yang dapat dikunjungi oleh para pelanggan. Pada lantai pertama seluas 901m2, Wuling menampilkan ragam lini produk andalannya yang telah dipasarkan di Indonesia serta terdapat pula ruang tunggu eksklusif dan coffee lounge yang nyaman. Selain itu, Wuling memiliki ruang pamer di lantai dua yang menampilkan ragam produknya di area seluas 300m2.

Kendaraan Listrik Wuling


Di Flagship Wuling Center, Wuling turut menghadirkan kendaraan listrik dengan platform GSEV (Global Small Electric Vehicle). Unit pamer ini menjadi platform untuk mengedukasi dan memperkenalkan teknologi EV milik Wuling sebelum meluncurkannya di Indonesia.

“Sejak tahun 2018 Wuling sudah memperkenalkan teknologi elektrifikasi. Untuk mengedukasi pasar, kami membutuhkan waktu. Tantangannya adalah menyampaikan berbagai benefit di tengah habit konsumen yang belum berubah. Edukasi soal teknologi ini tak boleh berhenti,” ucap Product Planning Wuling Motors Danang Wiratmoko.

Di sisi lain, Wuling sedang menjajaki dan mempersiapkan berbagai infrastruktur pendukung mobil listrik, seperti charging station. Koordinasi dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah pun terus dijalin sejalan dengan persiapan perusahaan mendatangi mobil listriknya ke Indonesia.

Related