Inisiatif ASICS Dukung Masyarakat untuk Terus Berolahraga

marketeers article
Sota Fukushima, President Director ASICS Indonesia Memberikan Apresiasi Kepada Aldila Sutjiadi, ASICS Tennis Athlete Indonesia Sebagai Peraih Top 50 World Tennis Player Woman. | Foto: ASICS

ASICS, sporting goods brand mengadakan kegiatan Tennis Community Gathering sebagai wujud dari inisiatif, Live Uplifted. Gerakan ini merupakan upaya perusahaan mendukung masyarakat untuk terus semangat berolahraga, khususnya di cabang olahraga tenis.

Kegiatan yang dilakukan ASICS pun mendapat dukungan dari atlet Aldila Sutjiadi serta mantan petenis profesional, Andrian Raturandang. Keduanya ikut serta sebagai pembicara dan membagikan tips bermain tenis.

“Kami terus berusaha untuk mengajak masyarakat berolahraga agar meningkatkan kesehatan fisik dan pikiran. Selain olahraga tenis, ASICS juga turut mendukung ragam olahraga yang sudah dilakukan sejak awal tahun sehingga kehadiran acara Tennis Coaching Clinic ini,” kata Maitri Widyakirana, Trade Marketing Executive ASICS Indonesia dalam pernyataan resminya.

Coaching clinic tersebut ditujukan kepada masyarakat yang ingin menggeluti dunia tenis. Dengan demikian, mereka bisa mendapatkan tips terbaik untuk bermain dengan benar. Selain itu, harapannya dapat membantu menghindari cedera saat bermain.

BACA JUGA: Tren Olahraga di Rumah Meningkat, Bodimax Luncurkan Produk Premium

Pada kesempatan yang sama, mereka juga memberikan sedikit bocoran tentang rangkaian sepatu tenis yang akan segera mereka luncurkan. Masing-masing ASICS Gel Resolution 9 dan ASICS Court FF 3.

Keduanya merupakan sepatu tenis yang dilengkapi dengan teknologi Flytefoam dan Gel. Rangkaian ini didesain untuk mendukung kenyamanan pengguna saat berolahraga.

ASICS juga mengungkapkan acara kali ini merupakan kick off dari kegiatan yang akan dihadirkan tahun depan, yakni Tennis Community Open 2023. Setelah sepanjang tahun 2022 bekerja sama dengan komunitas untuk program TRY! ASICS! Tennis, kini perusahaan kembali mengajak komunitas untuk mengikuti turnamen tenis.

BACA JUGA: Fita Luncurkan CATCH, Bantu Coach Buat Program Olahraga Lebih Efektif

“Saya mendukung turnamen ini karena dapat menjadi dorongan positif untuk memajukan berbagai cabang olahraga di Indonesia agar tetap aktif,” tutur Aldila.

Sota Fukushima, President Director ASICS Indonesia mengatakan perusahaan akan terus mendukung masyarakat untuk terus berolahraga karena dampaknya yang baik bagi kesehatan.

“Kami juga memahami keberagaman olahraga yang diminati. Karena itu, kami memberikan wadah bagi pemain tenis melalui penyelenggaraan turnamen tahun depan. Ke depannya kami berharap bisa mendukung cabang olahraga lainnya,” ucap Sota.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related