Integrasi Blibli dan tiket.com Incar Peningkatan Layanan ke Konsumen

marketeers article

Blibli dan tiket.com mengumumkan sinerginya di Indonesia. Integrasi Blibli dan tiket.com menawarkan penggabungan fitur dari e-commerce dan online travel agent (OTA) untuk membentuk gaya hidup digital yang terintegrasi, aman, nyaman dan memberikan pengalaman belanja online dan perjalanan terbaik bagi pengguna.

Sinergi ini merupakan wujud komitmen dan kesamaan visi dari Blibli dan tiket.com. Keduanya berkomitmen untuk menyediakan para pengguna setianya berbagai keuntungan dan penetrasi basis pengguna yang lebih luas dalam ekosistem yang terintegrasi,

Edward Kilian Suwignyo, Chief Marketing Officer Blibli mengungkapkan bahwa sinergi ini adalah salah satu hal yang paling ditunggu-tunggu oleh para pengguna. Apalagi, Blibli dan tiket.com sudah merger sejak tahun 2017.

“Dikemas melalui kampanye #BergabungPastiUntung, kami menawarkan pengguna Blibli dan tiket.com untuk mendapatkan keuntungan maksimal. Mulai dari pemenuhan kebutuhan harian rumah tangga, gadget, elektronik, perabotan dan dekorasi rumah, fesyen, hingga kebutuhan rekreasi dan perjalanan,” jelas Edward.

Hal senada dikatakan oleh Gaery Undarsa, Co-Founder dan Chief Marketing Officer tiket.com. Ia turut menggarisbawahi manfaat dari sinergi yang dilakukan e-commerce dan OTA tersebut.

“Kami memandang integrasi akun ini sebagai solusi efisien yang sangat mudah bagi pengguna. Mereka bisa mendapatkan manfaat terbaik di kedua platform hanya dengan satu akun,” tutur Gaery.

Dengan sinergi ini, kelebihan dari e-commerce dan OTA akan tergabung dalam satu akun, sehingga pengguna dapat menikmati semua manfaat dan kelebihan secara efisien dan efektif. Selain itu, mereka juga dapat merasakan pengalaman berbelanja terintegrasi dengan lebih banyak manfaat bonus dan fasilitas dari kedua platform tersebut.

Keuntungan lebih dan benefit terbaik pun telah disiapkan oleh Blibli dan tiket.com untuk para pengguna setianya dengan mencocokkan level keanggotaan di Blibli Loyalty dan tiket Elite Rewards. Pengguna dapat menaikkan level secara otomatis, mengikuti level tertinggi di akun Blibli atau tiket.com.

Manfaat dari Blibli untuk Sobat Tiket yang bergabung terdiri dari bonus pencocokan akun spesial hingga 2500 points, voucer gratis ongkir, voucer belanja eksklusif untuk member hingga hadiah spesial untuk konsumen yang berulang tahun.

Sedangkan, manfaat dari tiket.com untuk Blibli Friends yang bergabung yakni diskon hingga 15% khusus untuk pesawat dan hotel, beragam keuntungan dan fasilitas travelling. Adapula jalur khusus pelanggan, serta early access untuk beragam promosi dan diskon.

“Kami mengundang Blibli Friends dan Sobat Tiket untuk segera mencocokkan akun kalian untuk menikmati segala benefit dan reward yang berlipat-lipat. Kami berterima kasih atas dukungan dan kesetiaan pengguna selama ini, dan ini menjadi salah satu wujud rasa syukur kami kepada para pengguna yang terus setia menjadi pengguna kami selama ini,” tutup Gaery

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related