Kantar: Indomie Jadi Brand Paling Favorit di Indonesia

marketeers article
Sumber: cdn2.hubspot.net

Kantar Indonesia baru saja merilis hasil studi terbarunya yang bertajuk Brand Footprint. Studi tahunan ini mengukur performa para merek yang sering dibeli oleh konsumen. Di dalam studinya, Kantar mengawami jumlah pembelian merek (penetrasi pasar) dan seberapa sering merek tersebut dibeli (frekuensi).

Brand Footprint pun melakukan risetnya di sektor FMCG yang meliputi makanan, minuman, perawatan rumah, produk kesehatan, dan kecantikan. Jika di dunia, Coca-cola mempertahankan posisi teratasnya, di Indonesia masih dipegang oleh Indomie.

“Menjadi merek yang paling banyak dipilih adalah cerminan dari popularitas merek dan kedekatan mereka dengan konsumen,” ujar Fanny Murhayati, Marketing Director Kantar Indonesia saat melaporkan Brand Footprint di kantornya, Jakarta, Kamis (20/6/2019)

Selain Indomie, beberapa merek yang mengisi Top 10 Brand Footprint ranking tahun 2018 adalah So Klin, Kapal Api, Royco, Mie Sedaap, Frisian Flag, Indofood, Molto, Masako, dan Lifebouy.

“Melalui riset ini, kami menemukan banyak insight mengenai para brand tersebut. Para pemain FMCG pun dapat menerapkan beberapa strategi untuk mendapatkan lebih banyak pembeli dengan cara akuisisi pelanggan baru, memperluas ketersediaan produk, atau memperluas kategori produk mereka,” tutup Fanny.

Editor: Sigit Kurniawan

Related