Indosat Ooredoo dan Google Cloud Tawarkan Solusi Digital untuk UKM

marketeers article

Indosat Ooredoo mengumumkan kerja sama strategis bersama Google Cloud. Target utama pada kerja sama ini adalah para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UKM) dan korporat di berbagai bidang. Kerja sama ini berlatar belakang pada dampak yang dihadapi UKM selama pandemi yang sangat signifikan,

“Oleh karena itu, produk dan layanan digital baru yang mumpuni akan dihadirkan untuk mendukung perkembangan bisnis para UKM dan korporat. Melalui kerja sama ini, Indosat Ooredoo akan menawarkan solusi digital UKM berbasis cloud dan 5G yang mampu memberdayakan model bisnis baru dan memungkinkan mereka untuk memanfaatkan pasar dan peluang baru,” kata President Director and CEO Indosat Ooredoo Ahmad Al-Neama.

Indosat Ooredoo dan Google Cloud memiliki tiga pilar utama yang telah disepakati kedua belah pihak. Ketiga pilar tersebut adalah transformasi UKM di Indonesia secara digital di seluruh proses bisnis, transformasi perusahaan dan komunitas secara digital dengan kekuatan koneksi 5G, dan transformasi digital operasional Indosat Ooredoo.

Terkait transformasi UKM di Indonesia secara digital diseluruh prosesnya, Indosat Ooredoo dan Google Cloud akan menghadirkan marketplace yang dipersonalisasikan dengan penawaran software as a service. Mencakup kehadiran online dengan Google My Business, Google Workplace yang mampu meningkatkan produktivitas, AI/ML yang dapat memperluas serta mengotomatiskan bisnis dan dilengkapi dengan analitik data di cloud untuk memberikan layanan pelanggan.

Sementara transformasi perusahaan dan komunitas secara digital dengan kekuatan 5G, kedua belah pihak akan membangun portofolio solusi 5G edge computing. Dengan menghadirkan kemampuan Google Cloud, para pelaku usaha dan enterprise mampu menempatkan infrastruktur ke edges dan menjalankan aplikasi lebih dekat dengan pengguna. Pilar ini turut mendorong Indosat Ooredoo dan Google Cloud menelaah pengembangan managed services Business to Business (B2B) security untuk meningkatkan ketahanan dan melindungi perusahaan dari risiko cybersecurity.

Demi meneruskan inovasi dalam membangun organisasi yang mengutamakan cloud, pada pilar mengenai transformasi digital operasionalnya, Indosat Ooredoo akan memodernisasikan infrastruktur dan aplikasinya di Google Cloud. Kedua belah pihak akan menetapkan road map yang jelas untuk memodernisasi data analitik dan mengadopsi AI/ML yang mampu meningkatkan posisi Indosat Ooredoo di ekosistem telekomunikasi  dengan meningkatkan operasi inti, biaya dan pengalaman pelanggan.

Rob Enslin selaku President Google Cloud menyampaikan bahwa hadirnya aplikasi generasi berikutnya dan pengalaman baru pada pelanggan Indosat Ooredoo merupakan salah satu kultur Google Cloud dalam berinovasi.  “Kami senang dapat bekerja sama dengan Indosat Ooredoo untuk membantu mengakselerasikan digitalisasi bisnis dari berbagai bidang di Indonesia. Kami juga senang membantu Indosat Ooredoo menciptakan new engine untuk inovasi dan pertumbuhan jangka panjang,” imbuh Rob.

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related