Kolaborasi Modalku dan BCA dalam Pendanaan UMKM

marketeers article

Modalku, salah satu startup financial technology (fintech) peer-to-peer lending, terus berupaya memperlebar akses pendanaan ke nasabah. Salah satunya dengan menggandeng pemain di industri perbankan. Belum lama ini, Modalku bekerja sama dengan BCA untuk mendukung pendanaan di sektor usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Indonesia.

Lewat kerjasama ini, Modalku dan BCA bisa dapat memberikan kemudahan akses pinjaman kepada berbagai pelaku UMKM yang belum terjangkau dan layak mendapatkan kesempatan untuk berkembang dengan nilai pinjaman yang cukup besar.  Nilai pinjaman modal usahanya  bisa mencapai Rp 2 miliar dan tanpa jaminan.

“Sebuah kehormatan bagi Modalku bisa bekerja sama dengan BCA sebagai salah satu institusi perbankan terkemuka di Indonesia. BCA bisa memilih mana peminjam yang mengajukan pinjaman dalam nilai besar yang akan didanai. Kami akan terus bekerjasama dengan pemain perbankan lainnya di Indonesia untuk membantu UMKM berkembang,” kata Iwan Kurniawan, Co-Founder & COO Modalku, (29/01/2020).

Liston Nainggolan, EVP Commercial Business & SME BCA mengungkapkan, kerja sama dengan Modalku merupakan langkah yang strategis. Industri perbankan tentunya tidak menutup mata dengan  kehadiran fintech yang turut membantu dalam mendorong perekonomian yang inklusif, khususnya  bagi perkembangan UMKM di Indonesia.

“Kami mencermati bahwa BCA dan Modalku berada pada interface teknologi yang sama. Oleh karena itu, BCA mendukung pembiayaan debitur-debitur UMKM yang ada di Modalku sehingga mampu untuk terus bertumbuh secara mandiri,” tambah Liston Nainggolan.

    Related