Kolaborasi Telkomsel dan Huawei Perluas Jaringan 4G ke Pelosok Indonesia

marketeers article

Permasalahan konektivitas kian terasa di tengah situasi pandemi yang menciptakan keterbatasan. Kebutuhan konektivitas dari masyarakat pun meningkat. Melihat hal ini, Telkomsel dan Huawei Indonesia berkolaborasi untuk penyediaan jaringan broadband 4G LTE di kawasan-kawasan pelosok Tanah Air.

Kerja sama keduanya juga didukung pemerintah melalui Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI), Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo). Pasalnya, hal ini sejalan dengan program untuk mendorong terwujudnya pemerataan konektivitas di seluruh wilayah Indonesia.

Dalam kolaborasi ini, Telkomsel dan Huawei fokus pada wilayah Sumatera, Nusa Tenggara Barat (NTB), dan Nusa Tenggara Timur (NTT) yang semula masih memanfaatkan jaringan 2G menjadi 4G. Perluasan konektivitas di kawasan Terdepan, Terluar, dan Tertinggal (3T) ini diharapkan mampu membantu msyarakat untuk melakukan kegiatan daring, seperti pembelajaran jarak jauh (PJJ).

“Peningkatan teknologi jaringan ini diharapkan mampu mendorong transformasi digital masyarakat sesuai dengan program pembangunan sosial Indonesia,” ujar VP Network Development Telkomsel Juanita Erawati.

Teknologi broadband dan digital yang telah tersedia di wilayah 3T juga diharapkan dapat mengembangkan dan memberdayakan aktivitas perekonomian serta sosial budaya masyarakat setempat

Tidak hanya melakukan pengembangan konektivitas, Telkomsel dan Huawei juga menghadirkan lab komputer di SMPN 4 Boleng (NTT) dan Yayasan Pondok Pesantren Nur Ilahi NW Belangos (NTB). Hal ini merupakan upaya keduanya untuk mendukung Indonesia menuju negara maju.

“Huawei terus mengembangkan teknologi dan inovasi. Selain itu, kami siap bersinergi dengan berbagai pemangku kepentingan,” ucap Yang Jiang, Project Manager Huawei Indonesia.

Yang pun berharap, pendekatan ini dapat mengakselerasi transformasi digital, khususnya yang saat ini sangat dibutuhkan guna mendukung pemulihan ekonomi negeri akibat pandemi.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related