Gandeng SnackVideo, Telkomsel Hadirkan Lebih Banyak Konten Edukatif

marketeers article

Telkomsel, melalui platform video MAXstream, menjalin kerja sama dengan SnackVideo untuk menyediakan lebih banyak konten edukatif dan inspiratif bagi pelanggan. Kerja sama ini memperkuat positioning Telkomsel sebagai leading digital telco di Indonesia yang ingin menghadirkan tayangan yang tidak hanya menghibur, namun memberikan nilai tambah.

Kolaborasi yang dijalin Tekomsel dengan SnackVideo, aplikasi penyedia konten video durasi pendek atau snackable video, akan menghadirkan kuota khusus SnackVideo di paket Telkomsel MAXStream. Selain itu, pelanggan juga dapat menikmati beberapa cuplikan video terpilih dari aplikasi SnackVideo pada platform Telkomsel MAXstream secara gratis. 

“Telkomsel memahami pentingnya kemudahan dalam mengakses berbagai konten digital bagi pelanggan. Untuk itu, Telkomsel menghadirkan platform video MAXstream sebagai The Home of Entertainment. Kami juga menjalin kolaborasi dengan SnackVideo dalam membuka akses ke pengalaman menciptakan dan menikmati konten digital #NonStopNonton,” ujar Nirwan Lesmana, Vice President Digital Lifestyle Telkomsel dalam keterangan resmi tertulisnya.

Dengan paket dan kuota khusus dari Telkomsel, kini pelanggan memiliki kesempatan untuk menjadi #RajanyaKonten di aplikasi SnackVideo. Pelanggan akan mendapatkan kebebasan untuk berkreasi dan berekspresi melalui konten-konten video pendek. 

“SnackVideo telah menjadi wadah bagi masyarakat Indonesia untuk menjalin kebersamaan, menyampaikan ekspresi kreatif, dan menjadi diri mereka sendiri. Kuota SnackVideo di paket Telkomsel MAXstream akan memudahkan pengguna kami untuk berkreasi dan mengakses konten video pendek tanpa batas,” ungkap Yugo Prabowo, Head of Operations SnackVideo dalam keterangan yang sama.

Saat ini, MAXstream menjadi salah satu layanan digital Telkomsel yang memiliki pertumbuhan positif secara signifikan dengan catatan 8,5 juta pengguna aktif. Aplikasi MAXstream pun telah diunduh lebih dari 30 juta kali, baik melalui Google Play Store maupun App Store. Kerja sama ini diharapkan dapat semakin membuka akses bagi pelanggan untuk menciptakan dan menikmati konten digital sehingga dapat menunjang ekosistem digital yang inklusif dan terus membuka semua peluang.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related