Kreator The Recruit Yakin Bakal Ada Season 3, seperti Apa Ceritanya?

marketeers article
The Recruit (Foto: Netflix)

The Recruit Season 2 telah menayangkan seluruh episodenya pada 30 Januari 2025. Meski tidak berakhir menggantung seperti musim pertama, ada beberapa adegan yang bisa dikembangkan hingga membuat penonton bertanya-tanya: akankah serial ini berlanjut ke Season 3?

Netflix sendiri belum memberi kepastian terkait kelanjutan serial ini. Namun, kreator The Recruit, Alexi Hawley menunjukkan optimisme tinggi terkait kemungkinan hadirnya musim ketiga dalam sebuah wawancara dengan Deadline.

“Kami masih menunggu keputusan resmi dari Netflix, namun saya merasa optimis. Ada banyak dukungan dari pihak internal Netflix terhadap serial ini dan terhadap Noah Centineo (pemeran utama The Recruit),” kata Hawley, dikutip Senin (3/2/2025).

BACA JUGA: Tayang 14 Februari, Netflix Rilis Trailer The Most Beautiful Girl in the World

Penjelasan Ending The Recruit Season 2

The Recruit Season 2 sendiri membawa Owen Hendricks ke Korea Selatan dan Rusia dalam misi berbahaya yang melibatkan seorang agen NIS, Jang Kyun. Misinya adalah menyelamatkan istri Jang Kyun, Nan Hee, yang diculik oleh pihak Rusia.

Pada akhir musim, Owen berhasil menyelesaikan misinya dan menawarkan dua pilihan pada Jang Kyun: melarikan diri ke AS sebagai aset CIA, atau kembali ke Korea Selatan dengan risiko dijerat tuduhan pengkhianatan.

Jang Kyun akhirnya memilih untuk bergabung dengan CIA, menandakan bahwa karakternya bisa kembali pada musim mendatang. Selain itu, konflik internal di CIA juga belum selesai.

Owen harus menghadapi konsekuensi dari pengkhianatan Violet, sementara agensi yang awalnya berniat menjadikannya kambing hitam, kini harus memperbaiki hubungan dengannya.

BACA JUGA: Wednesday Season 2 Bakal Hadirkan Kisah Lebih Kelam di Nevermore

Potensi Cerita Season 3

Jika Netflix benar-benar melanjutkan The Recruit ke musim ketiga, ada kemungkinan ceritanya tetap mengikuti pola yang sudah ada, yakni, Owen Hendricks menangani kasus graymail baru yang membawanya ke dalam konspirasi global berbahaya.

Selain karakter utama, ada peluang besar Jang Kyun kembali sebagai bagian dari CIA. Tak cuma itu, sosok Nichka juga masih bisa memainkan peran penting dalam alur cerita yang akan datang, sebagaimana diungkapkan langsung oleh Hawley.

Masih dalam wawancara yang sama dengan Deadline, Hawley menegaskan karakter Nichka, yang berperan cukup penting pada musim kedua, memiliki potensi untuk kembali. Bahkan, menjadi fokus cerita untuk musim selanjutnya.

“Saya belum selesai dengan Nichka. Dalam beberapa hal, Nichka mirip dengan Owen, di mana sama-sama ‘agen kekacauan’. Saya ingin melihatnya kembali dalam beberapa cara, meskipun belum tahu ke arah mana ceritanya akan berkembang,” ujar Hawley.

Akankah keinginan Hawley terwujud? Mari nantikan pengumuman resmi dari Netflix terkait The Recruiter Season 3.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS