Lewat Google, Apple Bakal Tanamkan AI Gemini ke iPhone

marketeers article
Ilustrasi (Sumber: 123RF)

Apple, raksasa teknologi asal Amerika Serikat (AS) tengah dalam pembicaraan untuk memasukkan kecerdasan buatan (AI) Google Gemini ke iPhone. Hal itu dilaporkan pertama kali oleh Bloomberg News, Senin (18/3/2024).

Negosiasi tersebut berkaitan dengan lisensi Gemini untuk beberapa fitur baru yang hadir di software iPhone tahun ini. Meski begitu, persyaratan atau penetapan perjanjian AI atau bagaimana hal tersebut akan diimplementasikan belum diputuskan.

Sepertinya tidak ada kesepakatan yang diumumkan hingga bulan Juni saat Apple berencana untuk mengadakan konferensi tahunan pengembangnya. Produsen smartphone tersebut juga baru-baru ini melakukan pembicaraan dengan pembuat ChatGPT, OpenAI tentang penggunaan modelnya.

BACA JUGA: Apple Disebut Akan Gandeng Google untuk Bawa AI Gemini ke iPhone

Apple, Google, dan Open AI tidak menanggapi mengenai kerja sama potensial itu. Namun, saham Alphabet, induk Google melonjak 3% dalam perdagangan pra-pasar AS, sementara Apple menguat 0,5%. 

Kesepakatan potensial kedua perusahaan dapat membantu Google memperluas penggunaan layanan AI ke lebih dari 2 miliar perangkat aktif Apple. Ini meningkatkan upaya raksasa mesin pencari tersebut untuk mengejar Microsoft, yang didukung oleh OpenAI.

Hal ini juga dapat membantu meredakan kekhawatiran investor tentang lambatnya peluncuran aplikasi AI oleh Apple. Produsen iPhone ini juga telah kehilangan gelar perusahaan terbesar di dunia setelah sahamnya melorot 10% tahun ini.

BACA JUGA: Apple Akuisisi Startup AI DarwinAI untuk Tingkatkan Efisiensi Produksi

Kedua perusahaan ini memiliki kemitraan selama bertahun-tahun yang menjadikan Google sebagai mesin pencari default di peramban web Safari milik Apple. Google pada bulan Januari bermitra dengan pesaing Apple, Samsung untuk menggunakan teknologi genAI-nya di seri smartphone Galaxy S24 sebagai bagian dari upayanya demi meningkatkan penggunaan Gemini. 

“Perusahaan sedang melakukan investasi secara signifikan dalam AI generatif dan akan mengungkap lebih lanjut dalam penggunaan teknologi tersebut tahun ini,” kata Tim Cook, CEO Apple.

Laporan Bloomberg mengatakan Apple berencana menggunakan model AI buatannya dengan sejumlah fitur baru di iOS 18 yang akan datang. 

Editor: Ranto Rajagukguk

Related