Libur Lebaran 2023, Ini 5 Destinasi Wisata Keluarga di Bandung

marketeers article
Ilustrasi Wisata keluarga di Bandung. (Sumber: 123rf)

Libur lebaran sudah di depan mata. Biasanya, momen ini dijadikan sebagai waktu yang tepat untuk pergi ke sejumlah destinasi wisata keluarga bersama dengan orang tercinta.

Sebagaimana diketahui, cuti bersama Lebaran 2023 telah diperpanjang oleh pemerintah Indonesia menjadi 19-25 April. Oleh karena itu, libur panjang ini bisa dimanfaatkan untuk menghabiskan waktu bersama keluarga.

Bagi Anda yang menjalani mudik lebaran ke Kota Kembang, Bandung, ada sejumlah destinasi wisata keluarga yang menarik untuk dikunjungi. Merangkum dari berbagai sumber, simak lima rekomendasi tempat wisata di Bandung:

1. Lembang Wonderland

Rekomendasi destinasi wisata keluarga yang pertama ada Lembang Wonderland. Tempat wisata ini menawarkan spot-spot foto menarik ala negeri dongeng.

BACA JUGA Wisata Satwa Libur Lebaran, Bermain Sambil Ajari Anak Mengenal Binatang

Tak hanya itu, tempat wisata ini juga memiliki banyak bangunan seperti di film fantasi, yakni Snow Village, Sweet Field, Taman Ice Cream, dan masih banyak lagi.  Bagi Anda yang tertarik, Lembang Wonderland berlokasi di Jalan Raya Lembang Nomor 177, Lembang, Bandung Barat.

2. Rabbit Town

Tempat wisata di Bandung lainnya yang tak kalah menarik adalah Rabbit Town. Destinasi wisata ini berlokasi di Jalan Rancabentang Nomor 30-32, Cidadap, Kota Bandung.

Di sini, pengunjung bisa makan bersama keluarga sembari melihat berbagai jenis hewan. Tak hanya itu, Rabbit Town juga menyediakan sejumlah spot foto menarik.

Buka setiap hari dari pukul 10.00 hingga 20.00, tempat wisata keluarga ini tidak dipungut biaya sama sekali.

3. Papa Dino Bandung

Berlokasi di tengah kota Bandung, Papa Dino bisa menjadi pilihan destinasi wisata keluarga yang menarik untuk dikunjungi. Tempat wisata ini menghadirkan banyak fasilitas bermain dan edukasi dinosaurus yang unik untuk anak-anak bahkan terdapat karakter dinosaurus yang terlihat realistik.

Bagi Anda yang tertarik untuk berkunjung, Papa Dino terletak di kawasan Kiara Artha Park tepatnya di Jl. Banten, Kebonwaru, Kec. Batununggal, Kota Bandung, Jawa Barat.

BACA JUGA 5 Destinasi Wisata Keluarga di Jakarta untuk Nikmati Libur Lebaran 2023

4. The Great Asia Afrika

Rekomendasi selanjutnya ada The Great Asia Afrika yang menyajikan beragam arsitektur-arsitektur dari kawasan Asia dan Afrika. Arsitekturnya yang menarik menjadikan tempat ini cocok menjadi spot foto untuk anak-anak dan keluarga.

Berlokasi di kawasan Lembang, The Great Asia Afrika punya cuaca yang sejuk, serta pemandangan alam hijau yang begitu indah untuk dilihat. Lokasi detailnya berada di Jl. Raya Lembang-Bandung No. 71, Gudangkahuripan, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

5. De’Ranch Lembang

Rekomendasi tempat wisata di Bandung yang terakhir ada De’Ranch Lembang. Destinasi wisata yang satu ini menawarkan pengalaman yang unik, seperti pengunjung bisa mencoba wisata kuda ala cowboy.

Selain itu, pengunjung juga bisa melihat berbagai koleksi binatang dan berinteraksi secara langsung. De’Ranch juga memiliki area memancing, permainan anak, kegiatan menanam, hingga restoran. 

Untuk detail tempatnya, yakni ada di Jalan Maribaya Nomor 17, Kayuambon, Lembang, Bandung Barat.

Demikian beberapa rekomendasi destinasi wisata keluarga di Bandung yang bisa dikunjungi saat libur lebaran 2023 untuk menikmati kebersamaan dengan orang tercinta.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related