Lima Strategi untuk Kembangkan Bisnis saat Pascapandemi

marketeers article
Terdapat lima strategi yang bisa diterapkan oleh merek untuk mengembangkan bisnis di masa pasca pandemi (Sumber Ilustrasi: 123rf.com)

Kondisi pandemi yang mulai membaik serta masyarakat yang mulai adaptif dengan kehidupan the new normal, membuka kembali gerbang ekonomi yang memberikan peluang bagi merek untuk bangkit. Setelah menghadapi masa-masa sulit akibat pandemi COVID-19, para pebisnis memerlukan strategi untuk mulai menggali potensi dan memanfaatkan peluang yang ada.

Dirangkum dalam five levers for growth, Kantar Indonesia melalui Commercial Director Kantar Indonesia Worldpanel Division Adisti Bramanti membagikan strategi yang dapat diadopsi oleh merek untuk terus tumbuh dan bangkit. Berikut lima strategi yang bisa diterapkan oleh merek untuk mengembangkan bisnis di masa pascapandemi:

More Targets

Strategi pertama yang bisa dilakukan oleh merek untuk menjaga pertumbuhan bisnisnya adalah memperluas jangkauan konsumen. Dengan memperbesar target konsumen, merek bisa memperkuat posisi mereka di pasar. 

Untuk memperluas target pasar, merek bisa mengeluarkan inovasi baru atau mengomunikasikan produk yang relevan ke pasar. Namun, penting bagi merek untuk melakukan market research dan segmenting terlebih dahulu sebelum akhirnya memutuskan konsumen mana yang akan dituju. 

More Presence

Strategi yang kedua ini dapat menjadi cara ampuh bagi merek untuk meningkatkan brand awareness. Dalam hal ini, merek perlu memastikan bahwa produknya mudah diakses dan tersedia di banyak lokasi. 

Tidak hanya mudah dijangkau, merek juga perlu menyesuaikan dengan kebutuhan di suatu daerah secara spesifik. Dengan kata lain, merek bisa melakukan segmentasi mikro dan melakukan kustomisasi.

More Categories

Merek yang dapat memenuhi segala kebutuhan konsumen pastinya akan lebih dipilih oleh konsumen. Jika sebuah merek bisa menyediakan produk di lebih dari satu kategori, merek akan semakin menarik bagi konsumen yang memiliki kebutuhan berbeda-beda. 

New Needs

Faktor penting dalam strategi ini adalah consumer behaviour. Perilaku konsumen yang selalu berubah dan tren yang terjadi harus diperhatikan oleh merek untuk mengetahui kebutuhan pasar. Dengan memperhatikan hal tersebut, merek bisa membuat produk yang memfasilitasi kebutuhan untuk kebiasaan baru konsumen.

More Moments

Strategi ini terkait dengan seberapa jauh produk dari merek bisa menyesuaikan momen yang relevan terhadap kehidupan sehari-hari masyarakat. Makin banyak kesempatan yang bisa dimasuki oleh merek dalam suatu occasion, kian besar pula peluang produk akan digunakan oleh konsumen dalam momen tersebut. 

Artikel lengkap mengenai ‘five levers growth’ ini pernah dimuat di Majalah Marketeers Edisi Agustus 2021.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related