Manfaatkan AI, STB Lanjutkan Kemitraan Strategis dengan GDP Venture

marketeers article
Manfaatkan AI, STB Lanjutkan Kemitraan Strategis dengan GDP Venture. (STB)

Singapore Tourism Board (STB) Indonesia dan GDP Venture telah memperpanjang kemitraan melalui Memorandum of Cooperation (MOC) selama satu tahun lagi. Kolaborasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pertumbuhan kunjungan wisatawan Indonesia ke Singapura.

Terrence Voon, Executive Director Southeast Asia STB menjelaskan kemitraan ini telah terbukti efektif dalam mendorong pertumbuhan pariwisata ke Singapura.

“Kami senang dapat melanjutkan kerja sama kami dengan GDP Venture, yang telah menjadi mitra berharga dalam memperkuat daya tarik Singapura sebagai tujuan wisata pilihan bagi wisatawan Indonesia,” kata Terrence di Jakarta, Kamis (25/4/2024).

Dalam kemitraan ini, STB Indonesia dan GDP Venture telah meluncurkan kampanye inovatif yang melibatkan selebritas dan influencer ternama Indonesia melalui perusahaan media portofolio GDP Venture, seperti Kumparan, Kincir, dan Narasi.

BACA JUGA: Sinopsis Ghostbusters: Frozen Empire, Tayang Maret 2024

Kolaborasi ini juga meliputi promosi akomodasi dan tiket penerbangan Singapura di perusahaan terafiliasi GDP Venture lainnya, tiket.com. Danny Wirianto, Chief Business Officer (CBO) GDP Venture menambahkan kemitraan ini mencerminkan komitmen bersama terhadap inovasi dan pertumbuhan berkelanjutan.

“Upaya kolaboratif kami telah mencapai keberhasilan dalam memperkuat posisi Singapura di pasar Indonesia,” ujar Danny.

Perpanjangan kemitraan ini akan menghadirkan elemen-elemen inovatif baru, termasuk pengenalan perencana perjalanan berbahasa Indonesia pertama yang didukung oleh teknologi Artificial Intelligence (AI), HolidAI Singapura.

BACA JUGA: Apa itu Frostbite? Kenali Faktor Risiko dan Cara Mengobatinya

Melalui platform AI ini, wisatawan Indonesia akan mendapatkan rekomendasi yang dipersonalisasi berdasarkan durasi perjalanan mereka dan kebutuhan unik lainnya. Kolaborasi antara STB Indonesia dan GDP Venture juga bertujuan untuk terus memanfaatkan saluran media GDP Venture untuk menjangkau berbagai segmen sasaran di Indonesia, serta mendorong mereka untuk membeli paket liburan ke Singapura melalui tiket.com.

Sekadar informasi, STB adalah badan pariwisata Singapura, salah satu sektor ekonomi utama Singapura. Bersama mitra industri dan masyarakat, dibentuk lanskap pariwisata Singapura yang dinamis.

Sementara itu, GDP Venture adalah venture builder yang berfokus pada industri komersial, media, hiburan, dan solusi. Didirikan pada tahun 2010, GDP Venture bukan hanya firma modal ventura, namun juga turut mengambil andil dalam membangun perusahaan dengan reputasi yang kuat dan berkelanjutan di bisnis masa depan.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related