Mirae Asset dan Bank DBS Hadirkan Investasi Obligasi Ritel di M-STOCK

PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia berkolaborasi dengan PT Bank DBS Indonesia untuk menghadirkan instrumen investasi baru bagi investor ritel, yaitu obligasi pemerintah melalui platform M-STOCK.
Inisiatif ini bertujuan memberikan akses yang lebih mudah dan terjangkau bagi investor dalam berinvestasi di Surat Berharga Negara (SBN), sekaligus membuka peluang diversifikasi portofolio di tengah pasar yang bergejolak.
Tae Yong Shim, CEO Mirae Asset, menjelaskan bahwa M-STOCK Online Retail Bond memungkinkan investor membeli seluruh seri obligasi pemerintah di pasar sekunder, termasuk SBN konvensional dan Surat Berharga Syariah Negara (SBSN).
BACA JUGA: Mudahkan Investasi Obligasi, Bank DBS Berkolaborasi dengan Moduit
Dengan karakteristik risiko yang relatif rendah dan perlindungan hukum yang kuat, instrumen ini menjadi pilihan investasi yang lebih stabil dibandingkan aset lainnya.
“Mirae Asset bersama Bank DBS Indonesia menghadirkan inovasi melalui M-STOCK Online Retail Bond sebagai solusi investasi yang mudah diakses oleh investor ritel. Melalui platform berbasis teknologi canggih yang real-time dan seamless, investor kini dapat membeli obligasi dengan nominal mulai dari Rp1 juta,” ujar Tae Yong Shim dalam siaran pers kepada Marketeers, Senin (3/3/2025).
Obligasi sendiri lebih stabil karena pergerakannya yang lebih pasif di pasar dibandingkan instrumen investasi lainnya.
Selain itu, investor juga mendapatkan keuntungan dari kupon bunga yang dibayarkan secara berkala, menjadikannya pilihan menarik bagi mereka yang ingin membangun portofolio jangka panjang dengan risiko lebih terkendali.
Agar transaksi obligasi semakin efisien, M-STOCK dilengkapi fitur real-time yang memungkinkan nasabah mendapatkan harga terbaik untuk transaksi beli maupun jual.
BACA JUGA: Mirae Asset Ungkap Saham Potensial Jelang Ramadan, Waktunya BUY?
Teknologi ini hadir berkat dukungan application programming interface (API) dari Bank DBS Indonesia, yang meningkatkan transparansi serta efektivitas biaya dalam berinvestasi obligasi pemerintah.
Lim Chu Chong, Presiden Direktur PT Bank DBS Indonesia, menyatakan bahwa kolaborasi ini merupakan bagian dari komitmen Bank DBS Indonesia dalam menciptakan nilai lebih bagi pelanggan.
“Dengan menggabungkan keahlian Bank DBS di bidang perbankan digital dan kekuatan Mirae Asset dalam investasi serta manajemen aset, kami ingin menyediakan layanan keuangan yang komprehensif. Harapannya, kolaborasi ini dapat meningkatkan aksesibilitas produk investasi, memperkuat literasi keuangan, dan menumbuhkan budaya investasi yang bertanggung jawab,” kata Lim Chu Chong.
Editor: Eric Iskandarsjah Z