Mitsubishi Resmikan Diler di Kota Bandung

marketeers article

Berkembangnya Kota Bandung sebagai salah satu tujuan wisata dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat, membuat kebutuhan akan sarana transportasi juga semakin meningkat. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), Authorized Distibutor kendaraan Mitsubishi di Indonesia dari Mitsubishi Motors Corporation (MMC), bekerjasama dengan PT Mahligai Puteri Berlian membuka diler resmi kendaraan penumpang di wilayah Bandung, Jawa Barat.

Dengan dibukanya diler resmi Mitsubishi PT Mahligai Puteri Berlian – Gardu Jati,  total diler resmi Mitsubishi menjadi 248 diler yang tersebar di seluruh Indonesia.

Diler PT.Mahligai Puteri Berlian – Gardu Jati dibangun di lokasi strategis, di pusat kota Bandung dengan akses yang mudah dijangkau oleh konsumen. Diler ini pun menjual jajaran lengkap produk kendaraan penumpang Mitsubishi, yaitu All New Pajero Sport, Delica, Outlander Sport, Mirage, dan All New Triton.

“Kami optimistis, diler 3S (Sales, Service, Sparepart) dengan luas area 1.500M² ini akan memberikan kontribusi positif terhadap volume penjualan passenger car Mitsubishi saat ini dan masa-masa mendatang,” ucap Hisashi Ishimaki dalam sambutannya dalam seremoni pembukaan diler.

Bagi pelanggan Mitsubishi yang ingin men-servis kendaraannya, diler ini dilengkapi dengan dua stall untuk fasilitas general service dan dua stall Mitsubishi Quick Pit (MQP), yaitu pelayanan servis ringan dengan waktu kurang dari 60 menit khusus kendaraan penumpang, yang meliputi pemeriksaan secara general seperti pembersihan air filter, penggantian oli kendaraan, dll. Diler ini memiliki kapasitas service mencapai 16 kendaraan setiap harinya.

Pengembangan diler kendaraan penumpang Mitsubishi PT Mahligai Puteri Berlian – Gardu Jati ini dilakukan dengan tujuan agar dapat lebih mudah menjangkau konsumen. Upaya strategis ini sesuai dengan tujuan KTB dalam mengembangkan distribusi jaringan pemasaran Mitsubishi yang lebih luas, merata dan mempermudah konsumen dengan kualitas pelayanan prima.

Dengan kehadiran diler 3S, KTB berharap dapat memenuhi kebutuhan masyarakat akan kendaraan, layanan purna jual dan suku cadang di seluruh wilayah Indonesia, khususnya konsumen di Kota Bandung, sesuai standar layanan Mitsubishi.

Related