MODENA Berikan Pengalaman Masak Beda dengan Kompor Gas Timer

marketeers article
MODENA BH 7723 LLD. | Foto: MODENA

MODENA menyadari bahwa gaya hidup masyarakat berubah secara dinamis. Berbagai aktivitas pun dituntut serba cepat. Untuk menunjang kebutuhan tersebut, merek perabot rumah tangga ini menawarkan sejumlah pilihan kompor gas yang cocok menjawab permintaan konsumen.

Produk yang dinilai paling pas untuk kebutuhan masa kini adalah kompor gas dengan timer atau pengontrol waktu. Ada sejumlah seri yang dihadirkan MODENA, salah satu yang menarik adalah BH 7723 LLD.

“Kompor gas dengan timer ini diperkenalkan sebagai jawaban untuk memberikan pengalaman masa berbeda di tengah banyaknya aktivitas. Sehingga keamanan dan kenyamanan proses memasak pun terjamin,” ujar Jemmi Halim Liem, Product Marketing Manager MODENA Lini Cooking dalam pernyataan resminya.

BACA JUGA: MODENA Kembali Hadirkan Seri Wine Cooler di Suasana Liburan

Beberapa manfaat yang bisa didapatkan pengguna kompor gas dengan timer, antara lain memberikan pengalaman masak lebih baik. Misalnya, para pemula tak perlu khawatir makanannya overcooked atau gosong. Karena, masakan yang diolah dengan waktu yang spesifik dengan tingkat kematangan terukur.

Selain itu, kompor ini juga memungkinkan efisiensi aktivitas. Dengan tren kerja remote, banyak orang memilih bekerja dari rumah sehingga mereka biasanya memasak untuk keseharian. Kompor gas timer memungkinkan pengguna memasak hidangan tanpa perlu ditunggu, jadi mereka bisa melakukan kegiatan lain.

Dengan inovasi Digital Timer, pelanggan dapat mengatur sendiri durasi dan Fire Level dari kompor pada saat memasak. Sehingga saat proses memasak sudah melewati atau mendekati waktu yang ditentukan, kompor yang dilengkapi dengan fitur ini akan otomatis mematikan aliran gas untuk menghentikan proses memasak.

BACA JUGA: MODENA Luncurkan Vacuum Cleaner IOT Bagi Konsumen Modern

BH 7723 LLD juga telah dilengkapi dengan Full Brass Burner yang terbuat dari kuningan untuk kualitas tungku yang lebih kuat digunakan pada suhu panas. Kemudahan memasak dengan kompor gas dengan timer menjadikan waktu masak pengguna lebih hemat, lebih aman, dan diklaim menawarkan pengalaman memasak yang lebih sempurna untuk semua orang.

Konsumen bisa mendapatkan kompor gas dengan ragam fitur menarik ini dengan harga Rp 7.310.000. Produk ini bisa dibeli di situs resmi MODENA dan berbagai kanal e-commerce.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related