Nayz Kenalkan Bubur Organik Tematik

marketeers article

Setelah meluncurkan makanan pendamping ASI (MPASI) organik pertama di Indonesia, Nayz, kembali menghadirkan terobosan baru. Produsen makanan bayi ini mengenalkan bubur organik tematik dengan berbagai nama, yakni Yummy, Lebrania, BB Labos, dan Elhappy Tummy.

Bubur bayi merupakan elemen penting bagi pertumbuhan bayi semenjak memulai mengenal makan, dan yang perlu diperhatikan dari bubur bayi adalah bahan dasar serta kandungannya. Nayz bubur organik tematik adalah bubur organik yang di formulasikan khusus untuk kebutuhan ideal bayi.

“Produk ini mengandung ekstrak garlic powder, protein hewani, protein nabati, karbohidrat dan berbagai vitamin lainnya yang membuat Nayz Bubur Organik Tematik semakin disukai oleh si kecil. Terlebih lagi apabila makanan tersebut terbuat dari bahan-bahan alami yang langsung dari alam, atau dengan menggunakan bahan-bahan organik dan melalui proses masak,” kata Lutfiel Hakim, Founder & CEO PT Hassana Boga Sejahtera (Nayz).

Bubur organik tematik ini memiliki  kemasan 50 gram. Harga yang dipatok untuk produk ini Rp 11.000. “Cocok untuk para Ibu yang tidak mau repot memasak, tetapi tetap bisa memberikan gizi yang terbaik untuk anak-anak,” katanya.

Nayz yang berdiri sejak tahun 2009 merupakan produsen bubur bayi MPASI homemade pertama di Indonesia yang terbuat dari bahan-bahan organik berkualitas dari petani-petani lokal di Indonesia. Bubur bayi Nayz terbuat dari beras putih dan merah alami yang telah diperkaya dengan sayuran hijau seperti brokoli, wortel, buncis dan tambahan aneka protein lainnya dari ikan dan daging.

“Saat ini, bubur organik tematik sudah ada di berbagai e-commerce dan toko-toko keperluan bayi.” Pungkasnya.

    Related