Nestle Ajak Masyarakat Cerdas Memilih Produk Sehat

marketeers article

Pandemi COVID-19 membawa perubahan pada gaya hidup masyarakat yang lebih memperhatikan kesehatan, salah satunya dengan menjaga pola makan dan asupan gizi. Untuk membantu konsumen Indonesia memilih produk yang aman, Nestle mencantumkan logo ‘Pilihan Lebih Sehat’ yang sudah mendapat persetujuan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) pada produk minuman siap konsumsi.

“Sejalan dengan komitmen dalam mengggunakan potensi makanan untuk meningkatkan kualitas hidup sehat, produk minuman siap konsumsi dari Nestle Indonesia, yaitu Milo, Dancow , dan Bear Brand akan dicantumkan logo ‘Pilihan Lebih Sehat’,” jelas Presiden Direktur Nestle Indonesia Ganesan Ampalavanar.

Badan BPOM telah mengeluarkan peraturan Nomor 22 Tahun 2019 tentang Informasi Nilai Gizi pada Label Pangan, salah satunya mengatur pencatuman logo ‘Pilihan Lebih Sehat’. Dengan logo tersebut konsumen bisa lebih mudah memilih suatu produk pangan yang memenuhi standar asupan gizi.

Menurut Dr. Rimbawan dari Departemen Gizi Masyarakat Institut Pertanian Bogor, membaca label gizi pada kemasan merupakan salah satu solusi dalam membantu konsumen untuk lebih cerdas dalam memilih produk pangan yang sesuai dengan kebutuhan tubuh.

“Dalam keseharian, pemenuhan asupan gizi seimbang secara teratur akan memberi manfaat bagi kesehatan tubuh kita secara umum, dan selanjutnya dapat mendukung produktivitas,” kata Rimbawan.

Sayangnya, di Indonesia pengetahuan tentang pemenuhan gizi seimbang serta pembatasan asupan gula, garam, dan lemak di Indonesia merupakan masalah yang perlu diatasi oleh berbagai pihak.

“Karena itu kami mendukung upaya pemerintah untuk mendorong konsumen agar dapat memilih pangan yang lebih sehat,” pungkas Ganesan.

Ganesan menambahkan, menanamkan kebiasaan membaca label produk pangan pada anak sejak dini dapat membangun kesadaran akan pentingnya gaya hidup sehat dan kebiasaan mengonsumsi makanan bergizi seimbang.

Editor: Ramadhan Triwijanarko

Related