Nonton Hemat, Transvision Kampanyekan #LANGGANANCARABARU

marketeers article

Tranvision melalui peluncuran kanal Lingua, saluran eksklusif format belajar bahasa asing untuk mendukung misi Indonesia Pintar. Kini, Transvision memperkenalkan paket NOMAT yang menjadi inovasi produk yang pertama kali diterapkan oleh penyedia jasa televisi berlangganan di Indonesia.

NOMAT mengizinkan pelanggan Transvision kebebasan memilih kanal apa saja yang ingin mereka tonton. Mengusung ide #LANGGANANCARABARU, inovasi ini juga memberikan izin kepada pelanggannya untuk bebas mengganti pilihan kanalnya setiap bulan.

“Hal ini tentu belum pernah ada di paket televisi berlangganan manapun di Indonesia, Kami menyadari bahwa pilihan tontonan favorit masing-masing pelanggan berbeda, kebutuhannya juga berbeda. Untuk itu kami beri kesempatan pelanggan untuk bebas memilih saluran tontonannya,” jelas Brando Tengdom, Direktur Sales & Marketing Transvision melalui rilis resminya.

Paket NOMAT dibanderol dengan harga Rp 62 ribu per bulan. Brando mengungkapkan bahwa pelanggan bisa memilih 55 saluran lengkap, termasuk 10 saluran eksklusif milik Transmedia dan Transvision.

“Paket ini sudah bisa diakses baik untuk pelanggan baru maupun yang sudah berlangganan. Cukup dengan mengganti paket berlangganan, maka pelanggan lama bisa mengakses paket NOMAT dan memilih kanal televisi favoritnya secara mandiri. Kami harap, dengan adanya paket ini pelanggan Transvision mendapatkan konten hiburan yang tepat untuk dirinya dan tidak ada aspek berlangganan yang terbuang sia-sia,” tutup Brando.

Editor: Sigit Kurniawan

Related