Pahami Timeline Mobile Suit Gundam GQuuuuuuX agar Tak Bingung

marketeers article
Mobile Suit Gundam GQuuuuuuX (Foto: Bandai Namco)

Bagi penggemar baru maupun lama, timeline Gundam memang sering membuat bingung. Tak seperti seri anime lain yang punya alur waktu linear, semesta Gundam terbagi menjadi banyak timeline atau dunia alternatif.

Meskipun awalnya berangkat dari timeline utama yang disebut Universal Century (UC), seiring berjalannya waktu, banyak seri baru yang berdiri di semesta sendiri. Salah satunya Mobile Suit Gundam GQuuuuuuX, yang tayang di Prime Video mulai 8 April 2025.

Jika Anda bertanya-tanya di mana letak seri ini dalam urutan besar dunia Gundam, jawabannya cukup rumit. Seri ini memang mengangkat elemen dari Universal Century, tetapi tak sepenuhnya berada di dalam timeline tersebut.

Adapun Comic Book menilai GQuuuuuuX lebih tepat disebut sebagai semesta alternatif yang berdiri sendiri, dengan secara sengaja mengambil banyak elemen dari Mobile Suit Gundam pertama.

BACA JUGA: Disney Tunda Produksi Live Action Tangled Buntut Gagalnya Snow White

Contohnya, cerita awal sangat mirip di mana tentara dari Zeon menyusup ke koloni luar angkasa untuk mencuri Gundam. Namun, yang membuatnya berbeda adalah keterlibatan langsung Char Aznable sejak awal.

Dalam versi aslinya, Char memang tokoh penting, tetapi dalam GQuuuuuuX, ia langsung turun tangan. Ia pun berhasil mencuri Gundam hanya dengan mengandalkan intuisi dan kemampuan Newtype-nya.

Tak hanya itu, perubahan lain juga terlihat dari absennya Amuro Ray, protagonis utama dalam Mobile Suit Gundam. Tidak jelas apakah Amuro memang tidak dilahirkan dalam versi ini, atau memang tidak terlibat dalam konflik.

BACA JUGA: 4 Fakta Menarik Anime My Hero Academia: Vigilantes

Hal yang pasti, tanpa kehadiran Amuro, Char tak punya lawan yang sepadan. Akibatnya, Zeon pun berhasil memenangkan perang besar yang dikenal sebagai One Year War, sesuatu yang tidak terjadi dalam versi aslinya.

Perubahan-perubahan inilah yang membuat GQuuuuuuX terasa seperti cermin terdistorsi dari semesta Universal Century. Ada banyak hal yang terlihat familiar, tapi juga cukup berbeda untuk membentuk jalur cerita baru.

Bahkan, karakter lain seperti Garma Zabi diceritakan memilih keluar dari perang lebih awal, yang dalam versi aslinya justru memiliki peran penting dan menjadi korban pengkhianatan Char. Dari segi visual pun, teknologi dan desain mecha tampil sangat berbeda.

Gundam yang digunakan memiliki desain yang benar-benar baru, dan tokoh seperti Challia Bull mendapatkan tampilan yang lebih mirip manusia biasa ketimbang gaya desain sebelumnya. Ini bisa jadi pilihan artistik belaka, atau mungkin ada makna tersembunyi yang akan terungkap di episode-episode berikutnya.

Jadi, supaya tidak bingung, ingatlah bahwa Mobile Suit Gundam GQuuuuuuX tidak berada dalam urutan waktu resmi dari Universal Century, tapi juga bukan sepenuhnya dunia baru. Ini adalah semacam versi alternatif dari cerita asli.

Itu berarti ada beberapa peristiwa penting yang berubah drastis dan memicu jalur sejarah yang benar-benar berbeda. Dengan kata lain, seri ini bisa dinikmati tanpa harus menonton semua seri Gundam sebelumnya.

Editor: Tri Kurnia Yunianto

Related

award
SPSAwArDS