Pangsa Pasar AHM di 2015 Tertinggi Sepanjang Sejarah Industri Motor

marketeers article

Tahun 2015, tetap menjadi milik PT Astra Honda Motor (AHM) meskipun secara industri mengalami pelemahan. AHM menutup tahun lalu dengan penguasaan pangsa pasar hingga 68,7% atau tumbuh 4,5% dibandingkan tahun sebelumnya. Angka penjualan merek ini tahun lalu mencapai 4.453.888 unit.

“Tahun 2015 merupakan saat yang sulit bagi industri otomotif di Tanah Air. Namun kepercayaan masyarakat terhadap sepeda motor Honda justru semakin kuat, sehingga mampu mengantarkan AHM menjadi pemimpin pasar roda dua dengan pangsa pasar tertinggi sepanjang sejarah di Indonesia,” kata General Manager Sales Division AHM Thomas Wijaya dalam siaran persnya.

Pencapaian ini berkat kuatnya penetrasi Honda di hampir semua segmen yang mereka masuki. Tidak hanya di segmen skuter matik (skutik) dan bebek, tapi juga mulai merambah di segmen sport. Pada segmen sport, model–model sport Honda sempat memimpin segmen ini dalam 2 bulan berturut-turut di penghujung 2015, yaitu pada Oktober dan November.

Secara keseluruhan,pada tahun lalu AHM berhasil menjual 257.192 unit motor sport dengan pangsa pasar sebesar 34,6%. Produk teranyar New Honda CB150R StreetFire memberikan kontibusi sebesar 112.615 unit, Honda CBR series sebesar 69.580 unit, Honda Verza sebesar 65.949 unit, dan Honda Megapro sebesar 8.947 unit. Sedangkan produk Big Bike sport Honda mencatatkan penjualan sebesar 101 unit.

Di segmen skutik, AHM menguasai 76,9 % pangsa pasar melalui penjualan hingga  3.750.816 unit. Sedangkan di segmen bebek, Honda  tercatat memimpin pangsa pasar motor bebek nasional sebesar 52% melalui penjualan sebesar 445.893 unit.

“Kami berterima kasih atas dukungan dan kesetiaan masyarakat sepanjang tahun 2015. Semoga hal baik ini dapat terus kami lanjutkan lagi di tahun 2016 ini dengan beragam produk dan layanan terbaik,” tutup Thomas.

Berdasarkan data yang diolah dari Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) sepanjang tahun 2015 penjualan motor nasional mengalami penurunan 17,6% atau hanya mampu terjual 6.480.155 unit jika dibandingkan dengan data penjualan 2014 yang mencapai 7.867.195 unit.

Related