Pendekatan Lifestyle jadi Cara Honda Kenalkan New BR-V N7X Edition

marketeers article
HPM luncurkan New Honda BR-V N7X Edition. (FOTO: Marketeers/ Eric)

Dalam ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024, PT Honda Prospect Motor (HPM) menghadirkan gebrakan lewat peluncuran New Honda BR-V N7X Edition. Kehadiran produk baru ini pun dikemas dengan unik, yakni bernuansa lifestyle.

Yessy Anastasia, Public Relations & Event Dept. Head HPM mengatakan, kehadiran New Honda BR-V N7X Edition dibarengi lewat kolaborasi dengan clothing brand bernama Shining Bright.

Lewat strategi ini, HPM ingin menegaskan bahwa New Honda BR-V N7X Edition merupakan produk yang stylish sehingga mampu menunjang lifestyle penggunanya.

Penamaan yang menyisipkan kata N7X dalam BR-V ini bahkan dihadirkan untuk mengingatkan kembali pada awal mula kelahiran dari New BR-V. Sebelum resmi diperkenalkan, saat itu SUV tersebut dihadirkan sebagai mobil konsep dengan nama Honda N7X.

BACA JUGA: Tampil di New York Fashion Week, PUMA Pamerkan Koleksi Mostro

Kini, model konsep itu pun diwujudkan menjadi mobil keluarga yang stylish sehingga New BR-V N7X Edition hadir dengan beragam diferensiasi dibandingkan edisi reguler.

“Produk ini terlihat semakin stylish dan hal itu ditegaskan lewat kolaborasi dengan Shining Bright yang berperan dalam menghadirkan beragam pakaian yang fashionable,” kata Yessy Anastasia dalam konferensi pers Honda X Shining Bright di Jakarta, Sabtu (17/2/2024).

Koleksi pakaian yang dihadirkan tersebut tampil dengan nuansa desain yang senada dengan New BR-V N7X Edition. Tujuannya agar pengguna New BR-V N7X Edition bisa memadupadankan mobilnya dengan style pakaian yang senada.

Ia menekankan, kehadiran produk ini dikemas lewat pendekatan lifestyle dari segi fashion karena HPM sangat menyadari bahwa sebagian pengendara merasa bahwa mobil yang digunakan merupakan mobil yang menggambarkan karakter dari masing-masing pengendara.

BACA JUGA: Tinggi Peminat, Kontribusi Penjualan SUV Honda Tembus 51%

Hal itu pun terjadi saat seseorang tengah menentukan fashion style. Mengingat, banyak masyarakat yang menentukan gaya berpakaian dengan style yang sesuai dengan karakternya. Kesamaan itulah yang membuat HPM melakukan kolaborasi dengan clothing brand tersebut.

Dengan kolaborasi ini, maka setiap calon konsumen yang melakukan test drive New BR-V N7X Edition akan langsung mendapat sejumlah produk dari hasil koborasi Honda X Shining Bright.

Special gift lainya pun telah disiapkan bagi setiap calon konsumen yang akhirnya memutuskan untuk melakukan pembelian mobil yang dikemas dalam tagline The Stylish Family Car tersebut.

Beberapa koleksi eksklusif kolaborasi Honda x Shining Bright ini, di antaranya jaket berwarna hitam yang elegan ditambah dengan aksen unik pada beberapa bagian.

Kemudian kolaborasi ini juga melahirkan jersey dengan kombinasi warna two-tone sand khaki dan hitam yang terinspirasi dari aksen Dark Chrome pada New Honda BR-V N7X Edition.

BACA JUGA: SUV Elektrik Diminati, BMW Luncurkan Dua Produk Baru Sekaligus

Soal New Honda BR-V N7X Edition, Yusak Billy selaku Sales & Marketing and After Sales Director HPM mengatakan, produk yang dipasarkan dengan harga sekitar Rp 319 juta hingga Rp 363 juta ini tampil dengan opsi warna spesial, yakni Sand Khaki Pearl.

“Warna ini dipilih sebagai warna spesial karena sejalan dengan konsep stylish. Pada dunia fashion, warna ini dikenal mewakili karakter yang klasik, elegan, dan tak lekang oleh zaman sehingga warna Sand Khaki Pearl menjadi warna yang sangat pas untuk produk ini,” kata Yusak Billy.

SUV ini juga tampil eksklusif dengan kehadiran New Exclusive N7X Edition Aero Kit yang terdiri dari Front Under Spoiler, Side Under Spoiler, Rear Under Spoiler serta Dark Chrome Emblem.

Selain itu di bagian depan juga terdapat New Sleek Dark Chrome Front Grille yang dipadukan dengan Chrome Garnish, serta New LED Foglight with Stylish Chrome Garnish.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related