Rayo vs Barcelona 1-1, La Blaugrana Gagal Tempel Real Madrid

profile photo reporter Agung
Agung
26 November 2023
marketeers article
Robert Lewandowski di laga Rayo Vallecano vs Barcelona. (FOTO: twitter.com/FCBarcelona)

Pertandingan LaLiga Spanyol antara Rayo vs Barcelona berakhir dengan skor imbang 1-1. Hasil imbang tersebut membuat kubu La Blaugrana gagal menempel Real Madrid di papan klasemen.

Barcelona melakoni laga tandang melawan Rayo Vallecano pada lanjutan LaLiga Spanyol 2023/24 pekan  ke-14, Minggu (26/11/2023) dini hari WIB. Kedua tim bertanding di Campo de Futbol de Vallecas, markas Vallecano.

BACA JUGA: Hasil Liga 1 Pekan Ke-20 Hari Pertama: PSM dan Persita Berjaya

Di atas kertas, Barcelona diunggulkan untuk bisa memenangkan pertandingan meski Rayo bermain di kandangnya sendiri. Hal tersebut tak lepas dari perbedaan kekuatan pemain dan posisi kedua tim di papan klasemen.

Sebelum bertanding, Barcelona ada di peringkat keempat dengan catatan 30 poin dari 13 laga yang telah mereka lakoni. Adapun Rayo ada di posisi kesembilan dengan catatan 18 poin dari 13 laga.

Jalannya Pertandingan Rayo vs Barcelona

Secara statistik, Barcelona unggul dalam hal mengendalikan permainan dengan penguasaan bola yang mencapai 67%. Berbanding terbalik dengan Rayo yang cuma bisa mengoleksi 33% penguasaan bola.

Namun, Barcelona justru seimbang dengan Rayo dalam hal tembakan tepat sasaran, yakni empat kali. Menariknya, Rayo mampu meraih keunggulan terlebih dahulu daripada La Blaugrana.

Gol pertama pada laga tersebut dicetak oleh Unai Lopez pada menit ke-39. Barcelona baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-82, lewat ‘bantuan’ gol bunuh diri pemain Rayo Bernama Florian Lejeune.

BACA JUGA: Perdana, Women Half Marathon Jakarta Akan Digelar Tahun Depan

Hasil imbang tersebut pun menjadi akhir pertandingan untuk kedua tim. Barcelona gagal memanfaatkan peluang dan cuma bisa meraih satu poin saja. 

Hal tersebut pun membuat anak asuh Xavi Hernandez gagal menempel ketat Real Madrid di klasemen. Saat ini, Barcelona tertahan di peringkat keempat dengan 31 poin dari 14 laga, tertinggal satu poin dari Real Madrid yang berada di posisi kedua dengan 32 poin dari 13 laga dan tiga poin dari Girona di peringkat pertama yang baru bermain 13 laga.

Susunan Pemain Rayo vs Barcelona

Rayo Vallecano (4-4-2)

Stole Dimitrievski; Ivan Balliu, Abdul Mumin, Florian Lejeune, Alfonso Espino; Isi Palazon, Unai Lopez, Oscar Valentin, Jorge de Frutos; Sergio Camello, Oscar Trejo.

Barcelona (4-3-3)

Inaki Pena; Joao Cancelo, Andreas Christensen, Inigo Martinez, Alejandro Balde; Frenkie de Jong, Oriol Romeu, Pedri; Lamine Yamal, Robert Lewandowski, Ferran Torres.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related