Rejoice Tambah Tiga Portofolio Produk Berhijab

marketeers article

Pertumbuhaan jumlah pengguna hijab yang terus meningkat mendorong Procter & Gamble (P&G) melalui lini produk Rejoice memperkuat portofolio produk bagi perempuan berhijab. Mengambil momentum Ramadan, Rejoice meluncurkan Rejoice Hijab Perfection Series yang diposisikan sebagai solusi perawatan rambut kepala bagi perempuan berhijab.

Senior Communications Manager P&G Indonesia Ovidia Nomia mengatakan, hingga tahun 2018 persentase pengguna hijab di Indonesia mencapai 30% dari total keseluruhan penduduk perempuan di negeri ini.

“Merayakan momen hijrah bersama hijabers Indonesia, kami mencoba menjawab tantangan yang dihadapi para hijabers dengan meluncurkan sampo dan kondisioner Rejoice Hijab Perfection Series. Peluncuran produk ini diimbangi dengan kampanye #SesejukHijrahmu dan didukung dengan instalasi hijab halaman Masjid Agung Al-Azhar,” ungkap Ovidia di Jakarta, Selasa (14/05/2019).

Rejoice Hijab Perfection Series diklaim Rejoice mampu memberikan kesejukan sepanjang hari dan merawat rambut di balik hijab. “Varian ini hadir dengan dua jenis sampo, yakni 3-in-1 Perfect Cool dan 3-in-1 Perfect Perfume, dilengkapi dengan kondisioner 3-in-1 Perfect Conditioning yang diperkaya esens kasturi untuk menjaga keharuman yang tahan lama,” jelas Ovidia.

Melalui inovasi ini, Rejoice dikatakan Ovidia ingin menjadi solusi bagi perempuan berhijab dengan masalah rambut kusut, lepek, berketombe, hingga aroma kurang sedap.

Menggandeng Chacha Frederica sebagai Brand Ambassador, Rejoice mengangkat kisah perjalanan hijrah Chaca dalam menemukan versi terbaik dari dirinya.

Alhamdulillah, aku sangat bangga dan senang berkesempatan untuk berkolaborasi bersama Rejoice Indonesia dalam rangka merayakan momen hijrah para hijabers Indonesia. Menurutku, semangat #SesejukHijrahmu dapat menebarkan semakin banyak pesan positif kepada hijabers Indonesia untuk menjalani perjalanan hijrah dalam menemukan versi terbaik dari diri mereka dan juga komitmen terhadap perintah Allah SWT, terutama saat memasuki bulan suci Ramadan,” ujar Chacha.

Editor: Sigit Kurniawan

Related