Remajakan Merek, Wuling Luncurkan Logo Baru

marketeers article

Wuling Motors (Wuling) terus menggeliatkan industri otomotif. Tidak hanya memperkenalkan produk baru, produsen otomotif asal Tiongkok ini juga meremajakan merek mereka secara global. Menggelar acara hybrid (online dan offline) di Hall 5 ICE BSD, Wuling memperkenalkan desain logo baru dengan warna Classic Red dan Global Silver yang masing-masing memiliki makna tersendiri.

Logo Classic Red didesain dengan sentuhan warna merah dan tampilan yang modern. Hal ini melambangkan komitmen Wuling untuk terus menghadirkan produk kendaraan penumpang berkualitas yang memiliki value for money dan menjawab kebutuhan konsumen.

Sementara logo Global Silver memiliki bentuk yang sama dengan logo Classic Red, namun dengan warna silver. Melalui desain dan warna baru ini, Wuling menggambarkan sebagi brand otomotif global yang selalu menghadirkan produk dan layanan yang mencakup teknologi dan inovasi yang terus mengikuti perkembangan zaman. Logo ini sebetulnya telah diperkenalkan di Tiongkok sebagai lambang baru Wuling secara global tahun lalu.

“Perkenalan logo baru ini merupakan tonggak bagi kami untuk terus menghadirkan produk dan layanan terbaik dalam rangka memenuhi kebutuhan masyarakat. Kami juga akan selalu mengembangkan teknologi dan inovasi terdepan untuk mobilitas canggih sesuai standar global kami. Hal ini dilakukan dengan semangat Drive For A Better Life,” ujar Han Dehong, Assistant President of Wuling Motors, Senin (29/3/2021).

Selain itu, upaya ini merepresentasikan kehadiran Wuling yang semakin dekat dengan konsumen Tanah Air. Tak hanya itu, logo ini juga memperkuat posisi Wuling sebagai global brand yang terus berinovasi.

“Melalui logo baru ini juga kami membuka pasar baru bagi bisnis Wuling seiring hadirnya teknologi baru, yakni Wuling Interconnected Smart Ecosystem (WISE). Melalui logo yang terpasang di Almaz RS ini, kami juga ingin mengkomunikasikan smart ecosystem yang kami miliki di mobil ini,” pungkas Han.

Almaz RS pun menjadi produk pertama yang mendapatkan identitas baru Wuling berwarna silver sebagai emblem. Melalui SUV canggih ini, Wuling mengkomunikasikan fokus perusahaan yang berinovasi dengan teknologi terdepan dan terkini demi menjawab kebutuhan konsumen Indonesia dan global.

Related