Resmi Dirilis, Vtube 3.0 Bidik Aktivitas Promosi UKM

marketeers article

Platform sosial media advertising Vtube baru saja memperkenalkan versi terbaru, yaitu Vtube 3.0. Vtube generasi terbaru ini mengusung berbagai keunggulan yang ditujukan untuk berbagai segmen, khususnya untuk para pegiat usaha mikro, kecil, dan menengah (UKM).

PT Future View Tech selaku perusahaan yang menaungi Vtube melihat selama pandemi, pelaku UKM mendapatkan banyak tantangan yang berdampak besar terhadap usaha mereka. Untuk itu, Vtube memberikan added value dengan menghadirkan dukungan bagi UKM di Indonesia melalui ruang untuk beriklan di Vtube 3.0.

“Kalau selama ini mungkin banyak pelaku UKM kesulitan untuk melakukan promosi produknya, Vtube mencoba memberikan kemudahan untuk beriklan. Kami tawarkan pun dengan harga yang lebih murah dari platform lain namun tidak mengurangi performa iklannya,” jelas Direktur PT Future View Tech Dwilaksono Prabowo.

Selain ruang untuk beriklan, dukungan Vtube kepada UMKM juga diberikan melalui program pembinaan digital dan pajak untuk UMKM melalui pelatihan cara beriklan, workshop mengenai perpajakan, dan lain-lain. Untuk merealisasikan hal ini, perusahaan bekerja sama dengan Kementerian Koperasi dan UKM.

“Sasaran pendampingannya adalah UKM menegah ke bawah seperti tukang siomay atau dimsum rumahan. Dengan harga iklan yang lebih murah, diharapkan upaya ini bisa tepat sasaran,” ujar Deputi Bidang Usaha Mikro Kementerian Koperasi dan UKM Eddy Satriya.

Untuk mendukung proses tersebut, Prabowo menjelaskan, sistem Vtube 3.0 didesain ketat unuk menjaga keamanan data dan keamanan transaksi. Vtube 3.0 juga memperkaya layanannya dengan fitur-fitur baru seperti game dan academy.

“Kami berharap tahun ini dapat menjangkau semua daerah di Indonesia. Kami juga ingin berkontribusi kepada pengguna dan pelaku UKM sesuai dengan kebutuhannya masing-masing. Saat ini, kami sudah membukukan sekitar 1.800 UKM yang memasang iklannya di Vtube,” tutup Prabowo.

Related