Sambut Momen Ramadan, SPRITE Hadirkan Aktivasi di 330 Ribu Warung

marketeers article
Dian Sastro dan Haji Bolot dalam Presscon SPRITE (FOTO: Coca-Cola Indonesia)

SPRITE kembali meramaikan bulan Ramadan dengan kampanye “HAUS”, menghadirkan kesegaran ke 330.000 warung di seluruh Indonesia. Kali ini, merek minuman tersebut menggandeng Dian Sastrowardoyo dan Haji Bolot untuk menambah keceriaan bulan suci, sekaligus mendekatkan merek ini dengan masyarakat.

Ramadan selalu identik dengan kebersamaan, terutama saat berbuka puasa. Selain menikmati minuman yang menyegarkan, banyak orang juga memiliki kenangan dengan warung-warung lokal—tempat jajan, berbincang, atau sekadar melepas penat.

Melalui kampanye ini, SPRITE ingin menghidupkan kembali semangat warung sebagai ruang berkumpul yang penuh cerita dan kehangatan di bulan Ramadan.

BACA JUGA: 5 Tradisi Unik Menyambut Ramadan yang Sarat Makna

Andes Gumilang, Senior Frontline Brand Manager Coca-Cola Indonesia, menjelaskan bahwa SPRITE adalah pilihan yang tepat untuk menyegarkan tubuh setelah seharian berpuasa.

“Warung-warung lokal punya peran penting dalam kehidupan masyarakat. Kami ingin memastikan bahwa kesegaran SPRITE bisa dinikmati oleh semua orang, dari berbagai generasi. Slogan ‘Gerah? Chill ajalah!’ mencerminkan semangat ini dengan sempurna,” ujar Andes dalam siaran pers kepada Marketeers yang dikutip pada Rabu (19/2/2025).

Kampanye “HAUS” SPRITE tidak hanya mengajak masyarakat merayakan Ramadan dengan mendukung warung lokal, tetapi juga menghadirkan inovasi menarik.

Salah satunya adalah spanduk berteknologi augmented reality (AR) yang menampilkan pemilik warung bersama Dian dan Haji Bolot, memberikan pengalaman interaktif yang unik bagi pelanggan.

“Warung lokal selalu menjadi penghubung antara SPRITE dan konsumen. Sejalan dengan semangat menyegarkan, kami ingin memberikan kesegaran pada 330 ribu warung serta menghibur masyarakat lewat kampanye Ramadan ini,” tambah Andes.

Tak berhenti di situ, SPRITE juga turut memeriahkan suasana ngabuburit dengan menghadirkan foto AR “AmaDian” di beberapa lokasi #ChillAjaLah di bazaar Ramadan.

BACA JUGA: Jelang Ramadan, Mumtaz Creative Gelar Halal Kulture District Jakarta

Khusus untuk wilayah Jakarta dan Bandung, SPRITE menghadirkan Ice Cube Raksasa di beberapa masjid, menambah kesan segar di tengah kesibukan ibadah Ramadan.

Menjelang Lebaran, SPRITE juga menghadirkan “Posko Nyegerin” di Tegal, Tasikmalaya, Lampung, dan Serang untuk menemani pemudik dalam perjalanan pulang kampung.

Posko ini menjadi tempat istirahat sejenak bagi pemudik, di mana mereka bisa menikmati SPRITE secara gratis setelah berbuka puasa sebelum melanjutkan perjalanan.

“Ramadan adalah tentang kebersamaan, dan SPRITE ingin membuatnya lebih berkesan. Jadi, jangan lupa mampir ke warung terdekat dan nikmati minuman yang menyegarkan ini saat berbuka,” tutur Andes.

Editor: Eric Iskandarsjah Z

Related

award
SPSAwArDS