Sambut Ramadan 2023, Ini 5 Rekomendasi Merek Mukena Premium

marketeers article
Koleksi merek mukena Diario.

Bulan suci Ramadan segera tiba. Simak rekomendasi mukena premium yang bisa menjadi pilihan untuk membuat ibadah makin nyaman.

Sebagaimana diketahui, umat muslim akan menjalani ibadah puasa selama 30 hari ke depan. Selama bulan puasa ini juga umat Islam juga akan menjalani ibadah tarawih pada malam hari.

Untuk mendukung dan melengkapi kebutuhan selama ibadah khususnya saat salat tarawih, dibutuhkan mukena yang nyaman dengan bahan yang premium. Beruntungnya, saat ini ada banyak pilihan mukena premium di pasaran. 

Bukan hanya mengenakan bahan premium, desain yang ditawarkan pun elegan dan didukung dengan motif yang menawan.

BACA JUGA 5 Brand Baju Lokal Perempuan yang Banyak Direkomendasikan

Merangkum dari berbagai sumber, berikut ini merek mukena premium lokal yang banyak direkomendasikan.

1. Siti Khadijah

Rekomendasi merek mukena yang pertama adalah Siti Khadijah. Merek mukena asal Malaysia ini menawarkan beragam model mukena dengan material bahan yang nyaman.

Selama 14 tahun, Siti Khadijah pun berkomitmen terus menghadirkan mukena dengan kualitas terbaik. Dengan begitu, umat muslim akan merasakan kenyamanan selama beribadah dengan mukena yang dikenakannya.

Adapun model mukena ditawarkan oleh Siti Khadijah, mulai dari basic series hingga eksklusif series. Untuk harga dari koleksi mukena Siti Khadijah sendiri bisa didapatkan mulai dari Rp 330.000.

2. Diario

Rekomendasi mukena premium selanjutnya ada dari Diario yang menghadirkan desain mukena yang simple namun tampak elegan. Diario sendiri menyediakan model mukena dengan material bahan yang lembut, jatuh, namun tidak menerawang.

Selain itu, pilihan warna yang ditawarkan juga terlihat lembut, sehingga akan membuat penggunanya tampak anggun. Mengenai harga, koleksi mukena Diario bisa didapatkan dengan kisaran mulai dari Rp 270.000.

BACA JUGA Modis dan Berkualitas, Rekomendasi Sepatu Brand Lokal Perempuan

3. Tatuis

Tatuis merupakan salah satu brand mukena asal Indonesia yang menyediakan beragam model mukena dan sajadah. Brand satu ini mengklaim dirinya sebagai pelopor fashioanable mukena dan sajadah eksklusif di Indonesia.

Koleksi mukena yang ditawarkan terbuat dari berbagai macam kain seperti rayon, voal, silky cotton, hingga kain maksmara. Dengan desainnya yang menawan, koleksi mukena Tatuis dijual dengan harga mulai dari Rp 200.000.

4. Alluna

Alluna adalah salah satu merek fashion muslim lokal yang menawarkan beragam koleksi mukena. Brand ini menghadirkan koleksi mukena dengan bahan silky yang jatuh dan lembut.

Bahan tersebut memungkinkan penggunanya nyaman saat menjalankan ibadah sehari-hari. Tak hanya itu, finishing dari Alluna yang berupa lasercut membuat tampilan mukena terlihat menarik dan classy

Untuk harga, koleksi mukena Alluna bisa didapatkan dengan kisaran mulai dari Rp 210.000.

BACA JUGA Lima Rekomendasi Kado untuk Bayi, Bermanfaat dan Berkesan

5. Ayzara

Terakhir, brand Ayzara menyediakan koleksi mukena yang lembut dan nyaman. Ayzara menawarkan beragam model mukena dengan berbagai macam bahan, seperti maxmara, silk, hingga sutra.

Produk terlaris Ayzara adalah mukena dengan bahan maxmara. Maxmara sendiri merupakan salah satu bahan terbaik di pasaran yang memiliki karakteristik mirip dengan satin dan saat menyentuh kulit akan terasa lembut, adem, dan nyaman. Koleksi mukena Ayzara bisa didapatkan dengan kisaran harga mulai dari Rp 105.000.

Jadi, itu tadi beberapa rekomendasi merek mukena premium yang bisa menjadi pilihan agar ibadah salat makin nyaman.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related